Perasaan Marley Leuluai Usai Timnas Selandia Baru Tersisih di Piala Dunia U17

Pemain Selandia Baru U-17, Matt Dhotman de Villiers berusaha menjegal pemain Meksiko U-17, Brandon Lomeli di Stadion si Jalak Harupat Kab. Bandung.(Dok. LOC WCU17/SBN)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Timnas Selandia Baru U-17 dibuat takluk oleh Meksiko U-17 dengan skor akhir 4-0. Kekalahan itu bikin langkah mereka tersisih dalam ajang Piala Dunia U-17 2023.

Kapten Selandia Baru U-17, Marley Leuluai memastikan hasil ini membuat timnya sangat kecewa. Terlebih sepanjang gelaran Piala Dunia U-17, Selandia Baru U-17 sama sekali tak mendapatkan poin karena selalu kalah di setiap pertandingan.

Namun bagi Marley, ini merupakan pengalaman berharga bagi Selandia Baru U-17 untuk mentas di ajang paling bergengsi di kelompok umur. Apalagi ada satu laga yang dirasa sangat berkesan bagi timnya saat berhasil membobol gawang Jerman U-17.

BACA JUGA: Cara Menonton Siaran Piala Dunia U17 FIFA 2023 Menggunakan VPN

“Memang kami kecewa kami kalah di seluruh babak penyisihan, tapi kami memiliki laga yang bagus, kami bahkan tidak bisa mencetak gol di laga ini, jika kami bisa bermain lebih baik tentu kami bisa bermain lebih baik seperti mencetak gol,” kata dia, Minggu (19/11/2023).

Untuk di laga kontra Meksiko U-17, Marley menilai timnya memang tampil kurang maksimal. Sehingga timnya harus takluk atas Meksiko dengan skor mencolok.

Di sisi lain, pemain yang kini tengah berkarir di Inggris itu tetap bangga terhadap kerja keras rekan setimnya. Ia pun sangat mengapresiasi setiap jerih payah yang dikeluarkan rekan setimnya demi menjaga nama baik negaranya.

“Tapi kami memang kurang bermain baik dengan hasil ini, kami akan terus berkembang, saya tetap bangga dengan tim yang sudah berjuang.” tambah Marley.

Ia yakin, keikutsertaan di Piala Dunia U-17 kali ini akan memberikan dampak besar terhadap kemajuan sepak bola Selandia Baru U-17. Ia yakin sepak bola Selandia Baru tetap memiliki masa depan cerah karena regenerasi pemaon yang berjalan sesuai rencana.

BACA JUGA: Mengenal Cara Kerja VAR untuk Piala Dunia U17 2023

“Saya berharap kami bisa bermain lebih baik disini, tapi ini adalah kesempatan kami untuk memiliki masa depan yang lebih cerah lagi,” tutup Marley.

(RF/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat