Penyebab, Gejala dan Pengobatan Batu Empedu

Batu Empedu
Batu Empedu. (dok. istockphoto)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Cholelithiasis atau yang lebih dikenal dengan penyakit batu empedu, ialah sebuah kondisi dimana sering terjadi rasa sakit mendadak pada bagian perut, sehingga mengakibatkan pembentukan batu di dalam kantung empedu.

Tidak hanya itu, Cholelithiasis juga dapat terbentuk di saluran empedu, yang menyebabkan berbagai komplikasi, sehingga butuh adanya penanganan medis.

Fungsi utama kantung empedu adalah untuk menyimpan dan memproduksi cairan empedu yang memiliki peran penting dalam proses pencernaan, terutama dalam mencerna kolesterol dari makanan yang dikonsumsi.
Mayoritas batu empedu berasal dari endapan kolesterol yang mengeras dan membentuk batu.

Meskipun umumnya cholelithiasis ringan dan dapat diatasi di rumah, tapi ketika batu empedu menyumbat saluran empedu, butuh penanganan meadi yang cepat untuk mencegah adanya komplikasi yang serius.

Penyebab dan Gejala Cholelithiasis

Cholelithiasis diduga muncul akibat endapan kolesterol dan bilirubin di dalam kantung empedu, yang terjadi ketika cairan empedu tidak mampu melarutkan kolesterol dan bilirubin berlebih yang dihasilkan oleh hati.

Gejala utama dari cholelithiasis adalah nyeri mendadak di bagian kanan atas atau tengah perut. Selain itu, gejala lain yang mungkin muncul termasuk mual, muntah, hilangnya nafsu makan, urine berwarna gelap, sakit maag, dan diare.

Penting untuk segera berkonsultasi dengan dokter jika Anda mengalami gejala tersebut, terutama saat bersamaan dengan demam, menggigil, penyakit kuning, atau nyeri perut yang berlangsung lebih dari 8 jam.

Pengobatan dan Pencegahan Cholelithiasis

Pengobatan untuk cholelithiasis meliputi operasi pengangkatan kantung empedu (kolesistektomi) atau penggunaan obat-obatan.

Pemberian obat, seperti asam ursodeoksikolat, biasanya hanya dilakukan jika batu empedu memiliki ukuran yang relatif kecil.

BACA JUGA: Hati-hati! Minum Air Putih Ini Bisa Sebabkan Ginjal Bermasalah

Terdapat juga beberapa langkah pencegahan  termasuk mengonsumsi makanan tinggi serat, menghindari makanan yang tinggi lemak atau minyak, membatasi konsumsi minuman beralkohol, rutin berolahraga, meningkatkan asupan cairan, serta menghindari diet yang terlalu ketat.

Melalui penjelasan mengenai penyebab dan gejala batu empedu di atas, berusahalah untuk tetap menjalankan gaya hidup sehat, untuk mencegah beragam masalah penyakit yang berbahaya dan mengkhawatirkan.

 

 

(Vini/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
ijazah palsu jokowi (4)
Isu Ijazah Palsu Jokowi, Pakar: Mau Tidak Mau, Jalan Pembuktian Hanya Pengadilan
Ketua yayasan rudapaksa anak
Ketua Yayasan Panti di Batam Rudapaksa Anak di Bawah Umur Hingga Melahirkan
Tarif Impor Amerika Daftar Tawaran Indonesia
Negosiasi Tarif Impor Amerika, Ini Daftar Tawaran Indonesia
jemaah haji indonesia paling tertib
Jemaah Haji Indonesia Disebut Paling Tertib di Dunia
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.