Penyanyi Vidi Aldiano Jalani Kemoterapi Usai Pulang Umrah

Penyanyi Vidi Aldiano
Penyanyi Vidi Aldiano jalani kemoterapi (Instagram/@vidialdiano)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Penyanyi solo Indonesia, Vidi Aldiano baru saja kembali ke Tanah Air setelah menunaikan ibadah umrah. Namun, ia langsung menjalani kemoterapi sebagai bagian dari perjuangannya melawan kanker ginjal.

Vidi mengunggah foto dirinya di rumah sakit melalui akun Instagram pribadinya. Ia menuliskan caption yang menunjukkan bahwa ia telah kembali menjalani kemoterapi, meskipun ia sendiri sudah lupa berapa kali telah menjalani perawatan tersebut.

“Hari ini sudah kembali ke Tanah Air, dan langsung kita ‘spa day’ yang entah sudah keberapa kali,” tulis Vidi dalam akun instagramnya pada Senin (21/1/2025).

Vidi Aldiano menggunakan istilah “spa day” untuk merujuk pada sesi kemoterapi.

Penyanyi Vidi Aldiano tetap menunjukkan semangat juang yang tinggi dalam melawan penyakitnya. Ia meminta doa dan dukungan dari para penggemarnya untuk melewati proses pengobatan ini.

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh VIDI (@vidialdiano)

BACA JUGA : Netizen Soroti Mahalini di Unggahan Foto Vidi Aldiano

“Perjuangan menuju sehat masih terus dilakukan, dan tidak hentinya gue minta bantuan teman-teman untuk berkenan mendoakan,” kata Vidi.

“Semoga perjalanan ini bisa terus dilakukan dengan jiwa yang kuat, raga yang bisa terus bertahan dan hati yang semoga terus terisi dengan doa,” sambungnya.

Vidi juga menyemangati dirinya sendiri untuk tetap optimis menghadapi tahun 2025.

“2025, yuk bisa yuk, Vid,” tutupnya.

 

(Hafidah Rismayanti/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Tahura Trail Running Race 2025 - EIGER ACT
Bergerak dan Mulai Petualangan dengan EIGER ACT di Tahura Trail Running Race 2025
trump pindahkan warga gaza ke indonesia-1
Kemlu: Tidak ada Relokasi Penduduk Gaza ke Indonesia
IMG_20250121_133325
Sebelum Gabung Persib, Zulkifli Lukmansyah Akui Sempat Dihubungi Tim Liga 1
Pendaftaran Petani Milenial
CEK FAKTA: Link Pendaftaran Petani Milenial dengan Gaji Rp10 Juta
IMG_6357
Pj Wali Kota Bandung Imbau Masyarakat Buang Sampah ke TPS
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

4

CEK FAKTA: Foto Gereja Selamat dari Kebakaran Los Angeles

5

Ketua Fraksi PKB Kabupaten Bandung H. Tarya Witarsa Terima Audiensi Forum Pelajar
Headline
Liverpool
Dietmar Hamann Yakin Mohamed Salah Lebih Bersinar di Bayern Munich
2025 Australian Open - Day 7
Tumbangkan Elena Rybakina, Madison Keys Kunci Tiket Perempatfinal Australian Open
AhsanHendra9_SF_WTF2022_PBSI_20221210
Indonesia Masters 2025, Laga Terakhir 'The Daddies' Sebelum Gantung Raket
Jorge Martin
Manajer Beberkan Fakta Soal Jorge Martin Minta Gaji Tinggi ke Ducati

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.