Peningkatan Spesifikasi Kamera dan Rasio di Samsung Galaxy Z Fold 6

Galaxy Z Fold6
Ilustrasi (pinterest)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Samsung dikabarkan akan membawa peningkatan spesifikasi, terutama pada kamera, untuk ponsel lipat terbaru mereka, Galaxy Z Fold6.

Kabar ini pertama kali muncul dari pembocor teknologi @Tech_Reve melalui akun Twitter-nya, yang menyebutkan bahwa akan menggunakan sensor kamera yang sama dengan Galaxy S24 Ultra mengutip dari gsmarena.

BACA JUGA : Google akan Merilis SoC Terbaru Tensor G4, Basis SoC Samsung

Galaxy S24 Ultra memiliki sensor ISOCELL HP2 200 MP, dan kemungkinan besar sensor serupa akan hadir di Galaxy Z Fold6. Namun, pembocor teknologi lainnya, Ice Universe, mengungkapkan informasi yang berbeda.

Ia menyebutkan bahwa Samsung ini kemungkinan akan tetap menggunakan sensor 50 MP seperti generasi sebelumnya, Galaxy Z Fold5.

Meskipun demikian, kedua informasi ini belum dapat terkonfirmasi secara langsung karena Samsung belum memberikan komentar mengenai peluncuran ponsel lipat mereka tahun ini.

Detail spesifikasi kamera kemungkinan akan terungkap menjelang peluncuran produk tersebut.

Selain spesifikasi kamera, rumor lain yang beredar adalah mengenai rasio aspek layar. Galaxy Z Fold6 akan memiliki rasio aspek yang lebih lebar namun dengan bobot yang lebih ringan.

BACA JUGA: Samsung Siapkan Galaxy Tab S6 Lite Edisi 2024, Diotaki Exynos 1280

Selain itu Samsung juga sedang mengembangkan Galaxy Z Fold dengan harga yang lebih terjangkau, untuk dirilis pada tahun 2024.

(Hafidah/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.