Pemkab Katingan Waspadai Karhutla

katingan
Antisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla) Pemerintah Kabupaten Katingan, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) mengajak keterlibatan semua pihak.(web)

Bagikan

PALANGKARAYA, TM.ID : Antisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla) Pemerintah Kabupaten Katingan, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) mengajak keterlibatan semua pihak.

Pemkab Katingan berupaya meningkatkan sinergi dan kolaborasi semua pihak dalam mengantisipasi serta menanggulangi karhutla tersebut.

“Kalau kita kompak dan bersama-sama maka bukan hanya karhutla saja, tapi setiap permasalahan yang akan kita hadapi bisa terselesaikan,” kata Bupati Katingan Sakariyas di Kereng Pangi, Kamis (2/2/2023).

Orang nomor satu di Bumi Penyang Hinje Simpei ini menyebut, saat ini Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi pada 2023 Indonesia akan mengalami El Nino.

Fenomena ini akan menyebabkan kemarau panjang atau mundurnya musim penghujan. Indikasi ini mengacu pada tiga tahun berturut-turut terjadinya La Nina di Indonesia.

“Tentunya kondisi seperti ini menyebabkan cuaca di Indonesia menjadi lebih kering dan sangat berpotensi terjadi karhutla, maka dari itu perlu disiapkan langkah-langkah pencegahan dan pengendalian sehingga karhutla dapat diatasi dengan baik,” sebutnya.

BACA JUGA: Pemprov Kaltim Siap Jadi Proyek Percontohan Penyederhanaan Birokrasi

Dalam rangka menghadapi kejadian tersebut, dia menegaskan pemerintah daerah bersama TNI, Polri dan instansi terkait serta perusahaan perkebunan yang ada harus mengambil peran dengan memperdayakan kekuatan personel dan peralatannya masing-masing.

Selain itu, Pemkab Katingan bersama pihak terkait di wilayah setempat juga telah melaksanakan apel gelar kesiapan personel dan sarana prasarana dalam rangka mengantisipasi dan menanggulangi bencana karhutla.

Apel gabungan itu diharapkan semakin meningkatkan semangat dan mampu memberikan yang terbaik dalam penanggulangan karhutla di Katingan pada situasi apapun dan sewaktu-waktu bila dibutuhkan.

“Untuk itulah kami telah apel gelar kesiapsiagaan mengantisipasi bahaya karhutla. Marilah kita tingkatkan lagi sinergi dan kerja sama dalam mengantisipasi serta penanggulangan terjadinya bencana di kabupaten tercinta ini,” kata Sakariyas.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
cara kerja PLTB Cirebon
PLTB Siap Dibangun, Cirebon Bak Negeri Kincir Angin: Simak Cara Kerja Pembangkit Listrik yang Memanfaatkan Tenaga Bayu Ini
drone mahasiswa ujian
Cara Unik Dosen Awasi Ujian Mahasiswa dengan Drone, yang Curang Ketar-ketir!
yuke dewa 19
Anak Kecil Tergeletak di Jalan, Diduga Tertabrak Yuke Dewa 19
hati-hati kedai jus
Cuma Ditegur 'Hati-hati' oleh Penjaga Kedai Jus, Emak-Emak Ini Malah Curiga Radikalisme!
anggaran pilkada KPU Karawang
Anggaran Pilkada KPU Karawang Rp1,19 Miliar Tak Terpakai, Ini yang Dilakukan
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.