Pemkab Bekasi Kerahkan 30 Truk, Bersihkan Puing Bangunan Liar 150 Ton

Penulis: Vini

Sampah bangunan liar
(dok. Pemkab Bekasi)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bekasi, Pemkab Bekasi lakukan pengangkutan sisa sampah bangunan liar setelah penggusuran. Jumlah sampah yang akan diangkut ditaksir sebanyak 150 ton.

Terkait hal demikian, sebanyak 30 truk sampah diterjunkan berikut alat berat. Koordinator Lapangan UPTD Wilayah III DLH Kabupaten Bekasi, Amit Setiawan mengungkapkan truk tersebut dibagi ke sejumlah titik lokasi termasuk Bendung Sungai Hulu (BSH) 0 Kali Cikarang dan Kali Cikarang Bekasi Laut (CBL).

“Langkah ini merupakan bentuk nyata dalam mendukung kelancaran pembangunan proyek strategis bendungan kali CBL oleh Pemerintah Daerah. Saat ini kami upayakan agar pengakutan bisa segera selesai,” katanya, dikutip Rabu (7/5/2025).

Ia menjelaskan proses pembersihan sudah berlangsung sejak 4 Mei 2025, sampai saat ini proses tersebut masih berlangsung.

Dalam pembersihan, pihak DLH bukan saja menurunkan armada truk sampah dan alat berat saja. Puluhan personil juga ikut dikerahkan dalam upaya pembersihan sampah sisa penggusuran.

Baca Juga:

Pemkab Bekasi Siapkan 10 Truk Angkut Sampah Kali Ciherang

Muaragembong Abrasi, Apa Solusi Pemkab Bekasi?

Penertiban juga tidak dilakukan oleh DLH Kabupaten saja. Mereka juga melibatkan sejumlah pihak antara lain, TNI, Polri, Satpol PP dan instansi lainnya.

Ia menyampaikan sampah yang mereka angkut terdiri dari campuran kayu, plastik, serta coran sisa bangunan rumah dalam jumlah yang cukup banyak. Ia juga menegaskan bahwa pihaknya sangat mendukung pembangunan bendungan tersebut dan memastikan lokasi akan bersih dari sisa puing dan sampah.

 

 

(Virdiya/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Dokter Spesialis
268 Warga Dapat Layanan Dokter Spesialis Gratis Langsung di Desa!
Athletic Bilbao
Athletic Bilbao Pede Bisa 'Remontada' atas MU, Nico Williams: Kami Masih Punya Harapan
Persib Kunci Gelar Juara, Air Mata Henhen Herdiana Seketika Pecah
Persib Kunci Gelar Juara, Air Mata Henhen Herdiana Seketika Pecah
Anak Cristiano Ronaldo Dipanggil Timnas Portugal
Anak Cristiano Ronaldo Dipanggil Timnas Portugal
Final Liga Champions
Final Liga Champions 2025: PSG Tantang Inter Milan di Allianz Arena
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming PSG vs Arsenal Leg 2 Semifinal Liga Champions Selain Yalla Shoot

2

Kecelakaan Maut, Truk Tabrak Rombongan Takziah, 11 Orang Tewas di Purworejo

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming Inter Milan vs Barcelona Leg 2 Semifinal Liga Champions Selain Yalla Shoot
Headline
Asap Hitam Muncul Tanda Paus Baru Belum Terpilih pada Hari Pertama Konklaf
Asap Hitam Muncul Tanda Paus Baru Belum Terpilih pada Hari Pertama Konklaf
PSG
Hasil Liga Champions: PSG Tundukkan Arsenal 2-1 di Stadion Parc des Princes
Screenshot (178) (1)
Link Live Streaming PSG vs Arsenal Leg 2 Semifinal Liga Champions Selain Yalla Shoot
suar mahasiswa awards INABA
Suar Mahasiswa Awards Hadirkan Kolaborasi Teropong Media dan INABA

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.