Pemerintah Siapkan Rp90 Miliar Untuk Ganti Lahan Masyarakat Terdampak Pembangunan IKN

Jokowi Hilirisasi Industri
Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat di IKN (dok Setpres)

Bagikan

JAKARTA,TEROPONGMEDIA.ID — Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan, pihaknya telah menyiapkan anggaran sebesar Rp90 miliar untuk ganti rugi lahan warga yang terdampak pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.

“Sudah ada (anggarannya).Kami sudah menyiapkan uangnya sekitar Rp 90 miliar untuk ganti rugi,” kata Basuki dikutip Sabtu (3/8/2024).

Namun, Basuki tidak menjelaskan apakah anggaran ganti rugi Rp 90 miliar itu untuk lahan 2.086 hektare yang terdampak Pembangunan, atau hanya untuk tahap pertama.

Ia hanya menyampaikan bahwa anggaran Rp90 miliar dialokasokan untuk ganti rugi lahan proyek Tol IKN 6A, Tol 6B, dan Kawasan pengendalian banjir Sungai Sepaku.

Dia menjelaskan, tim terpadu yang terdiri dari pemerintah provinsi dan kabupaten, Kementerian PUPR,OIKN,serta badan Pertahanan Nasional (BPN) masih memproses rincian ganti rugi tersebut.

“Tim terpadunya bergerak sekarang,” ujarnya.

BACA JUGA: Istana Undang Megawati sampai SBY untuk Upacara HUT RI di IKN

Basuki juga menyebutkan, terbitnya Peraturan Presiden (Pepres) Nomor 75 Tahun 2024 tentang Percepatan Pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), masyarakat yang terdampak Pembangunan IKN dapat memilih untuk mendapatkan uang ganti rugi atau direlokasi melalui skema Pena Penanganan Dampak Sosial Kemasyarakatan (PDSK) Plus.

“Nanti kita musyawarah lagi (masyarakat ) maunya apa.Artinya , kita memperhatikan betul kepentingan masyarakat. Saya sudah meminta izin Menteri Keuangan agar Kementerian PUPR bisa membayar di sana (IKN) dalam rangka membantu Otoritas IKN,” bebernya.

 

 

(Agus Irawan/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Mahasiswa-UHS
Peduli Terhadap Petani Disabilitas, Mahasiswa UHS Gelar “Suara untuk Kesetaraan”
Rektor-ISBI-Bandung-Retno-1
Kebijakan ISBI Bandung Usai Pelarangan Teater ‘Wawancara dengan Mulyono’
istockphoto-2163333737-612x612-1
Pelindo Fasilitasi Lomba Daur Ulang Sampah di SD Barunawati IV
demokrasi-digital
Demokrasi Digital, Sebuah Transformasi Politik di Era Teknologi dan Tantangannya
3
Dinilai Perpanjang Penderitaan Rakyat, BEM UI Kritiki Kebijakan Pemerintah
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025

4

David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya

5

Bandung Digital Academy: Smart City hingga AI dalam Jurnalistik
Headline
PEVS 2025
Harga Tiket dan Daftar Merek Mobil-Motor Ajang PEVS 2025, Mulai Besok!
Rieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpgRieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpg
Rieke Diah Pitaloka Bela Mbah Tupon, Lansia 68 Tahun Korban Sindikat Mafia Tanah
situs dampuawang indramayu
Situs Dampuawang Indramayu akan Diteliti Mendalam, Kemendikbud: Potensinya Sangat Besar!
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.