Pelaku Eksibisionisme Dengan Korban Pengemudi Ojek Online Ditangkap Polisi

Polisi Berhasil Ringkus Pelaku Pencuri Handphone Timnas
Ilustrasi - Borgol. (Pixabay)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Ferri Yulianto (46) pengemudi ojek online, menjadi korban eksibisionisme, oleh seorang pria lainnya. Kejadian itu, terjadi saat Ferri mengantarkan pesanan kepada pria berinisial RJK (pelaku), di Jalan Pasir Impun, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung, Senin (28/7/2024) kemarin.

Dalam rekaman video yang beredar di media sosial, ojol tersebut hendak memberikan pesanan kepada pelaku, namun, tidak disangka pelaku keluar rumah untuk mengambil pesanan tanpa mengenakan busana.

Ferri pun merekam perlakuan pelaku. Setelah rekamannya menjadi viral, pelaku pun berhasil diamankan oleh Satreskrim Polresta Bandung. Pelaku kini mendekam di tahanan Satreskrim Polresta Bandung.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan telah menangkap seorang pemuda yang melakukan aksi eksibisionisme atau tanpa busana kepada ojol yang mengantarkan pesanan ke rumahnya. Ia mengatakan pelaku sudah melakukan hal tersebut tiga kali sejak Maret lalu.

“Alhamdulillah Polresta Bandung berhasil mengungkap seorang remaja mempertontonkan kemaluannya ke salah satu driver online,” ucap dia, Senin (29/7/2024).

Ia mengatakan pelaku melakukan aksi eksibisionisme demi kepuasan diri dan sudah melakukan tiga kali.

“Ada kepuasan sendiri, ketika yang bersangkutan bisa memperlihatkan keseluruhan tubuhnya ke luar,” ungkap Kusworo.

BACA JUGA: Polisi Tangkap 4 Tersangka Pengedar Uang Palsu di Srengseng

Adapun dijelaskan Kapolresta pelaku pernah masturbasi di depan umum dan merekam aksinya. Apabila didapati pihak yang meminta akan diberikan pelaku.

“Informasinya tidak dijual, tapi mereka punya komunitas grup WA dan suka bertukar video atau foto tersebut,” kata dia.

Kusworo mengatakan pelaku dijerat pasal 36 undang-undang pornografi dengan ancaman hukuman 10 tahun dan denda Rp 5 miliar.

 

(Cesar/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
perusahaan diana potong gaji karyawan karena sholat jumat-2
MPR Desak Usut Tuntas Kasus Potong Gaji Karyawan Karena Salat Jumat
gibran mundur
Gibran Didesak Mundur, PSI Pasang Badan!
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
penyebab kolaps
Dialami Ricky Siahaan Sebelum Manggung, Apa Penyebab Kolaps?
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.