Pasca Imlek, Bulog Bangka Tambah Pasokan Beras 500 Ton

Penulis: Budi

Stok Beras Capai 2 Juta Ton
Untuk  menjaga stabilitas harga beras setelah Hari Raya Imlek 2023, Perum Bulog Subdivre Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menambah pasokan beras sebanyak 500 ton.(web)

Bagikan

PANGKALPINANG,TM.ID : Untuk  menjaga stabilitas harga beras setelah Hari Raya Imlek 2023, Perum Bulog Subdivre Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menambah pasokan beras sebanyak 500 ton.

“Dalam waktu dekat ini, pasokan 500 ton beras dari Sulawesi Selatan sampai di Pelabuhan Pangkalbalam,” kata Kasi Pelayanan Publik Bulog Sudivre Bangka Indrajaya di Pangkalpinang, Minggu (22/1/2023).

Ia mengatakan penambahan pasokan 500 ton beras medium ini sebagai langkah Bulog memperkuat stok beras dan juga menjaga stabilisasi harga pangan beras setelah perayaan Imlek tahun ini.

“Saat ini stok beras yang ada di gudang tersisa 42 ton dan masih cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat hingga bulan depan,” ujarnya.

BACA JUGA: Akhir Tahun, Bulog NTT Stok Beras 16 Ribu Ton

Menurut dia, saat ini permintaan dan harga beras di masyarakat masih normal, karena stok beras di distributor dan pedagang eceran masih berlimpah untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

“Saat ini harga beras medium masih bertahan Rp9.500 per kilogram dan diperkirakan akan terus bertahan normal, karena stok dan pasokan beras dari luar daerah yang masih berjalan lancar,” katanya.

Ia menyatakan stok komoditas lainnya yang dimiliki Perum Bulog Bangka yakni minyak goreng tersedia sebanyak 1.500 liter, gula pasir 900 kilogram dan masih cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

“Kemarin kabarnya pasokan beras sudah di Jakarta dan dua hari lagi sampai di Pelabuhan Pangkalbalam untuk dibongkar dan didistribusikan kepada masyarakat,” katanya.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pelecehan tahanan
2 Perwira di Polres Asahan Diduga Lakukan Pelecehan Terhadap Tahanan Narkotika
Ritual Yadnya Kasada
Wisata Bromo Akan Ditutup Sementara, Hormati Ritual Yadnya Kasada
Christin Novalia Simanjuntak
Christin Anggota Fraksi PDIP Sosialisasikan Perda di Cikarang
Kisah Dinari: UMKM Pangan yang Tangguh Lewat Strategi Komunikasi dan Inovasi Produk
Kisah Dinari: UMKM Pangan yang Tangguh Lewat Strategi Komunikasi dan Inovasi Produk
Pemkot Bandung dan Pemerintah Inggris Perkuat Kolaborasi untuk Hadapi Bencana dan Ancaman Siber
Pemkot Bandung dan Pemerintah Inggris Kolaborasi Hadapi Bencana dan Ancaman Siber
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

BREAKING NEWS: Tersinggung Pernyataan Dedi Mulyadi, Fraksi PDIP Walk Out dari Paripurna DPRD Jabar
Headline
Jelang 100 Hari Kerja, Wali Kota Bandung Fokuskan Tangani Sampah dan PHK
Jelang 100 Hari Kerja, Wali Kota Bandung Fokuskan Tangani Sampah dan PHK
BREAKING NEWS, Tersinggung Pernyataan Dedi Mulyadi, Fraksi PDIP Walk Out dari Paripurna DPRD Jabar
BREAKING NEWS: Tersinggung Pernyataan Dedi Mulyadi, Fraksi PDIP Walk Out dari Paripurna DPRD Jabar
grup fantasi sedarah
Grup Fantasi Sedarah Viral di Medsos, Jadi Sarang Predator Anak!
Barcelona
Barcelona Juarai Liga Spanyol Musim 2024-2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.