BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — PT Taspen (Dana Tabungan dan Asuransi Pegawai Negeri) mewajibkan para pensiunan untuk melakukan otentikasi secara berkala melalui smartphone. Namun, seringkali proses otentikasi Taspen mengalami kegagalan.
Otentikasi Taspen adalah proses verifikasi untuk memastikan bahwa dana pensiun bulanan mendapatkan kepada yang berhak. Proses otentikasi ini dapat melalui aplikasi yang bisa terunduh melalui Play Store.
Namun, beberapa pensiunan mengalami kesulitan dalam melakukan otentikasi. Berikut adalah beberapa penyebab Taspen gagal dan solusinya:
1. Belum melakukan enrollment
Enrollment adalah proses perekaman biometrik seperti suara, wajah, dan sidik jari. Pensuinan perlu melakukan enrollment di kantor Taspen atau mitra bayar yang ditunjuk.
Jika pensiunan dalam kondisi yang tidak memungkinkan untuk melakukan enrollment, mereka dapat meminta surat perlakuan khusus dari mitra bayar untuk kemudahan enrollment dan otentikasi.
2. Kondisi tempat yang redup atau minim cahaya saat otentikasi
Pastikan melakukan otentikasi di tempat dengan pencahayaan yang cukup.
3. Jaringan atau sinyal tidak stabil
Pastikan memiliki koneksi internet yang stabil saat melakukan Taspen.
BACA JUGA : Cara Otentikasi Taspen Lewat HP untuk Pensiunan ASN
4. Server sedang sibuk
Jika server sedang sibuk, solusinya adalah melakukan Taspen secara berkala.
Jika pensiunan masih mengalami kesulitan setelah mengikuti langkah-langkah di atas, solusinya adalah melakukan otentikasi secara manual dengan mengunjungi bank atau pos yang terpakai untuk mengambil dana pensiun.
Penting bagi pensiunan untuk melakukan Taspen secara rutin, karena ini memastikan bahwa dana pensiun yang terterima oleh yang berhak. Dengan memahami penyebab dan solusi otentikasi Taspen yang gagal, berharap pensiunan dapat melaksanakan proses otentikasi dengan lancar.
(Hafidah Rismayanti/Budis)