Oppo Luncurkan Headset Mixed Reality (MR) Inovatif di Ajang AWE 2023

Oppo MR Glass Developer Edition
Oppo memberikan kejutan dengan merilis headset mixed reality (MR) pada acara Augmented World Expo (AWE) 2023.(net)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Oppo memberikan kejutan dengan merilis headset mixed reality (MR) pada acara Augmented World Expo (AWE) 2023.

Perangkat yang diberi nama Oppo MR Glass Developer Edition ini khusus dirancang untuk para pengembang guna menciptakan aplikasi dan mencari potensi terbaik dari teknologi mixed reality. Ditenagai oleh chipset Snapdragon XR2 Plus, headset ini menjanjikan performa yang handal.

Tidak hanya itu, Oppo MR Glass Developer Edition dilengkapi dengan teknologi canggih, termasuk video pass-through (VPT) dengan lensa pancake, dua kamera depan RGB, dan refresh rate 120Hz. Fitur tambahan seperti pengisian cepat SuperVOOC, monitor detak jantung, serta dua kontroler joystick juga turut disematkan dalam perangkat ini.

Mixed reality merupakan teknologi yang menggabungkan kelebihan virtual reality (VR) dan augmented reality (AR). Dengan headset MR ini, pengguna dapat melihat gambar digital atau video virtual yang tumpang tindih dengan dunia nyata, serta berinteraksi dengan konten yang ditampilkan.

Oppo yakin bahwa teknologi mixed reality memiliki potensi besar sebagai platform komputasi masa depan setelah smartphone. “Ini memiliki potensi menjadi platform komputasi berikutnya,” ujar Director of XR Technology Oppo, Xu Yi, seperti dilansir oleh CNBC.

BACA JUGA: Oppo Reno8 T 5G vs Oppo Reno8 Z 5G, Mana yang Lebih Unggul?

Meski Oppo sebelumnya telah merilis perangkat headset lainnya, seperti Oppo Air Glass 2 yang merupakan kacamata augmented reality (AR), Oppo MR Glass Developer Edition memiliki desain yang lebih besar dengan tambahan kontroler yang memungkinkan pengguna berinteraksi dengan konten yang ditampilkan di depan mereka.

Headset MR ini akan tersedia bagi para pengembang di China pada paruh kedua tahun ini. Namun, Oppo belum memiliki rencana untuk menjual headset ini secara komersial.

Keputusan Oppo untuk merilis headset mixed reality ini cukup mengejutkan, mengingat tidak ada bocoran sebelumnya. Oppo bahkan berhasil mengungguli Apple yang kabarnya akan mengumumkan headset MR pertama mereka dalam ajang WWDC 2023 pekan depan.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Terkait Kasus Dugaan Suap PAW, KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Ciwalk Bandung
Tempat Liburan Akhir Tahun yang Beda di Bandung
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik Terhadap Performa Permainan Persib
Tiket reguler premium Solo Safari
Cari Tahu Perbedaan Tiket Reguler dan Premium Solo Safari!
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat!
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.