Opera Luncukan Fitur Baru dengan Dukungan AI

Fitur baru opera
(dok. Playstore)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Opera luncurkan fitur baru yang didukung AI, memungkinkan pengguna mengatur tab dengan menggunakan perintah bahasa alami.

Fitur ini mempermudah pengguna dalam melakukan berbagai aktivitas pada tab, seperti mengelompokkan, menyematkan, menandai, hingga menutup tab, hanya dengan memasukkan instruksi teks yang sederhana.

Privasi Terjamin dengan Pemrosesan Lokal

Opera menjelaskan pengguna dapat mengaktifkan bilah perintah AI yang disebut Aria dengan menekan Ctrl + / atau Cmd + / pada keyboard. Kemudian, mengetikkan perintah seperti “Kelompokkan semua tab video” atau “Tandai semua tab yang sedang dibuka.”

Mengutip Techcrunch, semua pemrosesan perintah dilakukan secara lokal di perangkat pengguna, tanpa mengirim data ke server eksternal, sehingga privasi tetap terjaga.

Perintah Spesifik untuk Situs dan Kategori Tertentu

Selain itu, fitur ini memungkinkan pengguna memberikan perintah spesifik berdasarkan situs atau kategori tertentu. Misalnya, Anda dapat mengetik “Tutup tab YouTube saya” atau “Kelompokkan semua tab belanja saya.”

Fitur ini sangat bermanfaat bagi mereka yang sering membuka banyak tab secara bersamaan, baik untuk pekerjaan maupun hiburan, dan membantu mengorganisir tab agar lebih rapi.

Solusi untuk Pengguna dengan Banyak Tab

Bagi pengguna yang membuka ratusan tab, meskipun pengelompokan tidak secara langsung mengurangi jumlah tab terbuka, setidaknya dapat membantu mengatur dan memisahkan tab berdasarkan konteks.

Alternatifnya, jika Anda memiliki lebih dari lima tab yang terbuka, fitur ini juga bisa diakses dengan mengklik kanan pada tab.

Fitur pengelolaan tab yang didukung AI ini diluncurkan melalui program pengembang Opera dan akan segera tersedia bagi pengguna versi umum peramban. Sebelumnya, Opera telah memperkenalkan Opera One yang dilengkapi dengan konsep Tab Islands, yakni fitur yang secara otomatis mengelompokkan tab berdasarkan konteks.

Kini, dengan tambahan fitur kontrol tab berbasis AI, Opera semakin menyederhanakan pengalaman menjelajah internet.

BACA JUGA: Tahun Ini, Apple Bakal Rilis iPhone 16 dengan Teknologi AI Canggih

Fitur baru ini menambah daftar inovasi AI dari Opera, yang sebelumnya juga telah meluncurkan chatbot AI untuk membantu pengguna merangkum situs web dan menjawab pertanyaan langsung dari browser.

 

(Virdiya/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jamie-vardy-leicester-city-celebrates-966857523-4258622712
Usia Hanya Angka, Jamie Vardy Samai Rekor Cristiano Ronaldo
Lionel Messi
Lionel Messi Dikecam Usai Aksi Kontroversial Terhadap Penggemar Meksiko
Selancar di Pantai Indonesia
6 Pantai di Indonesia dengan Ombak Terbaik untuk Selancar
Kelenteng Welahan Jepara
5 Fakta Menarik Kelenteng Welahan di Jepara
Jenis papan selancar
Pemula Wajib Tahu! Ini 5 Jenis Papan Selancar Buat Hobi Surfing

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

P2MI: Penembakan WNI di Malaysia Tindakan Berlebihan

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Kesulitan Akses SATUSEHAT Mobile, Cek Aplikasi Versi Terbaru!

5

Agung Yansusan Tegaskan Stop Normalisasi Pakaian Seksi di Tempat Umum
Headline
Radja Nainggolan Kokain
Pemain Keturunan Indonesia Radja Nainggolan Terjerat Kasus Kokain, Diringkus Polisi Belgia!
034383500_1436196449-Emilia_Contessa
Legenda Musik Indonesia Emilia Contessa Meninggal Dunia di Usia 68 Tahun
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90, Al Ittihadiyah Bentuk Pemuda Jadi Calon Pemimpin Melalui Pengembangan Masjid di Indonesia

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.