Ojol Punya Aplikasi Ganda Bisa dapat THR Double?

thr ojol
(Gojek)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Mitra driver ojek online (ojol) yang mempunyai lebih dari satu akun kerja berpotensi mendapatkan Bonus Hari Raya (BHR) atau  Tunjangan Hari Raya (THR) ekstra dari masing-masing aplikator yang mereka gunakan.

Hal itu, sebagaimana dari pernyataan Menteri Ketenagakerjaan, Yassierli, yang mengungkapkan, tak menutup kemungkinan bisa terjadi dan tidak menjadi masalah. Namun, Ia juga mengingatkan bahwa untuk mendapatkan bonus ganda, ojol harus memenuhi syarat yang ditetapkan oleh masing-masing aplikator.

“Karena kriterianya kan sesuai dengan keaktifan, proporsional terhadap kinerja, keaktifan, maka menurut kami itu tidak ada masalah,” kata Yassierli dalam keterangan persnya di Jakarta, Selasa (11/03/2025).

Berdasarkan aturannya, kata Yassierli, bahwa pemberian thr dibagi menjadi dua kategori, yaitu ojol produktif dan ojol paruh waktu. THR untuk mitra ojol  yang tergolong produktif ditetapkan sebesar 20 persen dari rata-rata pendapatan bersih bulanan selama 12 bulan terakhir. Sedangkan untuk ojol yang berstatus paruh waktu, besaran BHR diserahkan sepenuhnya kepada perusahaan aplikator.

BACA JUGA:

THR Ojol yang Tidak Dibayarkan Bakal Kena Sanksi? Ini Penjelasannya

Driver Ojol Berharap Dapat THR Sebesar UMR: Buat Beli Baju Lebaran

Seorang driver bisa saja memiliki lebih dari satu akun pada aplikator yang berbeda. Hal ini disebabkan karena hubungan antara ojol dan aplikator tidak terikat kontrak kerja yang mengikat

 Oleh karena itu, kondisi tersebut memungkinkan seorang ojol untuk mendapatkan BHR dari beberapa aplikator sekaligus, selama memenuhi syarat yang ditetapkan.

Penerima BHR akan ditentukan berdasarkan beberapa kriteria, seperti tingkat keaktifan, jumlah pesanan yang diselesaikan, tingkat penyelesaian pesanan, jumlah hari dan jam online, serta rating pengemudi.

Dengan demikian, tidak semua mitra ojol akan mendapatkan BHR. Pemerintah telah menetapkan bahwa BHR paling lambat akan diberikan tujuh hari sebelum hari raya Idulfitri 1446 Hijriah.

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jadwal Imsak Ciamis Senin
Jadwal Imsak Wilayah Ciamis Hari Ini, Senin 17 Maret 2025
Jadwal Imsak Pangandaran
Jadwal Imsak Pangandaran, 17 Maret 2025
imsak tasikmalaya senin
Jadwal Imsak Tasikmalaya Hari Ini, Senin 17 Maret 2025
Jadwal Imsak Garut
Jadwal Imsak Garut Hari Ini, 17 Maret 2025
Garena
Garena dan PSSI Hadirkan Jersey Timnas Indonesia di Free Fire
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Atletico Madrid vs Barcelona Selain Yalla Shoot

2

Sajiwa Foundation Gelar Kegiatan Inklusi Disabilitas Bersama Rumah Hasana

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Implementasi B50, Wamen ESDM Sebut Indonesia Masih Defisit 2 Juta Ton Metanol
Headline
Atletico Madrid vs Barcelona
Link Live Streaming Atletico Madrid vs Barcelona Selain Yalla Shoot
pajero hitam wanita teriak
Viral Massa Kerumuni Pajero Hitam, Ada Teriakan Wanita Kesakitan?
Pemkot Bandung Pastikan Harga Kepokmas Stabil Jelang Lebaran
Pemkot Bandung Pastikan Harga Kepokmas Stabil Jelang Lebaran
RUU TNI (4)
RUU TNI: Militer Masuk ke Ketahanan Siber dan Masalah Narkoba!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.