Nusantara Royal Enfield Kota Bandung Catatkan Penjualan 20 Unit Motor Perbulan

Nusantara Royal Enfield Kota Bandung
Gerai Nusantara Royal Enfield Kota Bandung di jalan Moch Toha nomor 32 Kelurahan Pungkur Kecamatan Regol Kota Bandung. (Foto: Rizky Iman/Teropongmedia.id).

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Manajer Nusantara Royal Endfield Kota Bandung, Amin menyebutkan, Gerai Nusantara Royal Enfield Kota Bandung mampu mencatatkan penjualan 20 unit motor perbulannya.

“Estimasi penjualan untuk tiap bulan, bisa keluar 20 unit motor,” kata Amin saat ditemui di Gerai Nusantara Royal Enfield Kota Bandung, Rabu (15/11/2023).

Menurut Amin, Gerai Royal Enfield di Kota Bandung berdiri sejak tahun 2022 tepatnya hari Senin 25 April 2022 yang berlokasi di jalan Moch Toha nomor 32 Kelurahan Pungkur Kecamatan Regol Kota Bandung.

Gerai Royal Enfield Kota Bandung menyediakan berbagai model motor Royal Enfield, diantaranya, Super Meteor 650 cc, Classic 350 cc, Classic Signal 350 cc, Interceptor 650 cc, Hunter dan Himalayan 411 cc.

“Kita banyak variannya, kita ada Super Meteor 650 cc ada Classic 350cc, Classic Signal 350cc, ada interceptor 650cc meteor fire bowl, meteor super nova 350cc, ada juga hunter dan Himalayan 411cc,” sebutnya.

BACA JUGA: Royal Enfield Berinvestasi 50 juta Euro di Spanyol untuk Sepeda Motor Trail listrik

Amin juga mengungkapkan, untuk bulan November hingga akhir tahun, Gerai Royal Enfield Kota Bandung banyak memberikan promo untuk setiap pembelian unit sepeda motor.

“Kalau promo di bulan ini banyak, kita setiap penjualan motor Super Meteor pembeli mendapatkan undian Iphone 15. Itu periode dari tanggal 1 November sampai dengan berakhirnya bulan Desember,” ucapnya

Disamping itu, kata Amin, pembeli juga bisa mendapatkan beberapa hadiah menarik lainnya seperti welcome kit, dan merchandise lainnya.

“Pembeli bisa mendapatkan welcome kit, dan juga dapatkan juga engine guard dan some guard,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat