BANDUNG,TM.ID: Manajer Nusantara Royal Endfield Kota Bandung, Amin menyebutkan, Gerai Nusantara Royal Enfield Kota Bandung mampu mencatatkan penjualan 20 unit motor perbulannya.
“Estimasi penjualan untuk tiap bulan, bisa keluar 20 unit motor,” kata Amin saat ditemui di Gerai Nusantara Royal Enfield Kota Bandung, Rabu (15/11/2023).
Menurut Amin, Gerai Royal Enfield di Kota Bandung berdiri sejak tahun 2022 tepatnya hari Senin 25 April 2022 yang berlokasi di jalan Moch Toha nomor 32 Kelurahan Pungkur Kecamatan Regol Kota Bandung.
Gerai Royal Enfield Kota Bandung menyediakan berbagai model motor Royal Enfield, diantaranya, Super Meteor 650 cc, Classic 350 cc, Classic Signal 350 cc, Interceptor 650 cc, Hunter dan Himalayan 411 cc.
“Kita banyak variannya, kita ada Super Meteor 650 cc ada Classic 350cc, Classic Signal 350cc, ada interceptor 650cc meteor fire bowl, meteor super nova 350cc, ada juga hunter dan Himalayan 411cc,” sebutnya.
BACA JUGA: Royal Enfield Berinvestasi 50 juta Euro di Spanyol untuk Sepeda Motor Trail listrik
Amin juga mengungkapkan, untuk bulan November hingga akhir tahun, Gerai Royal Enfield Kota Bandung banyak memberikan promo untuk setiap pembelian unit sepeda motor.
“Kalau promo di bulan ini banyak, kita setiap penjualan motor Super Meteor pembeli mendapatkan undian Iphone 15. Itu periode dari tanggal 1 November sampai dengan berakhirnya bulan Desember,” ucapnya
Disamping itu, kata Amin, pembeli juga bisa mendapatkan beberapa hadiah menarik lainnya seperti welcome kit, dan merchandise lainnya.
“Pembeli bisa mendapatkan welcome kit, dan juga dapatkan juga engine guard dan some guard,” pungkasnya.
(Rizky Iman/Budis)