Netflix Bocorkan Aksi Seru di One Piece Live Action Season 2

One Piece
(X/@Soul_StormOP)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Setelah sukses besar dengan musim pertamanya yang mencatat lebih dari 63 juta penayangan, One Piece Live Action dari Netflix dipastikan akan berlanjut ke season 2. Kabar ini tentu menjadi angin segar bagi para penggemar petualangan kru Topi Jerami.

Netflix sebelumnya sudah mengumumkan jajaran pemeran baru yang akan tampil di season 2, dengan lebih dari 20 aktor dan aktris terlibat. Syutingnya juga sudah selesai pada 4 Februari 2025, hal ini langsung dirayakan lewat video promosi spesial dari para pemain utama.

Bocoran dari Ty Keogh

Dalam rangkaian promosi pascaproduksi, Netflix turut menghadirkan berbagai konten menarik, termasuk wawancara dengan para pemeran One Piece Live Action Season 2. Salah satunya adalah Ty Keogh, yang memerankan karakter Dalton dari Drum Island. Ia membagikan sedikit bocoran tentang apa yang bisa diharapkan dari musim kedua ini.

Yang tak kalah menarik, latar belakang video itu pun menarik perhatian penggemar. Ty Keogh melakukan wawancara menampilkan berbagai properti, termasuk topeng karakter dan sosok Den Den Mushi yang tampak rusak dan berlumuran darah. Detail ini memicu spekulasi bahwa musim kedua akan menampilkan lebih banyak adegan aksi brutal dan kekerasan, selaras dengan ciri khas manga One Piece yang dikenal dengan pertarungan penuh dampak dan kekacauan.

Melihat potongan adegan Den Den Mushi yang rusak dan berlumuran darah dalam video singkat Ty Keogh, para penggemar menduga musim kedua One Piece Live Action akan menampilkan konflik yang lebih intens dan nuansa kekerasan yang lebih kuat menunjukkan betapa keras dan berbahayanya dunia ini.

BACA JUGA:

Review One Piece Chapter 1145, Pertarungan Klimaks di Elbaf Dimulai!

Sutradara dan Animator One Piece, Megumi Ishitani: Kecam Tren AI Ghibli

Jadwal Tayang dan Fokus Cerita di Season 2

Dengan selesainya proses syuting, penggemar bertanya-tanya tentang jadwal tayang One Piece Live Action Season 2. Hanya saja, Netflix belum memberikan informasi yang penuh terkait tanggal penayangan.

Namun, menurut laman What’s on Netflix, musim kedua One Piece Live Action diperkirakan akan tayang pada akhir 2025. Meski begitu, beberapa spekulasi dari penggemar menyebut bahwa penayangan bisa mundur hingga awal 2026.

One Piece Live Action Season 2 akan berfokus pada arc Drum Island, dan akan memperkenalkan Buah Iblis tipe Zoan serta karakter-karakter baru dengan kemampuan mengerikan, yang menjadi bagian dari kelompok berbahaya Baroque Works.

(Haqi/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
akibat-terlalu-lama-main-hp-bagi-anak
Pemerintah Terapkan PP No. 17/2025 untuk Lindungi Anak di Dunia Digital
J-Hope BTS Konser
J-Hope BTS Siap Gelar Konser Solo Perdana di Jakarta Usai Wamil
Lisa
Psikolog Ungkap Motif Lisa Mariana Klaim Ridwan Kamil Ayah Biologis Anaknya
Anak Ridwan Kamil
Pria Bernama Revelino Klaim Sebagai Ayah Biologis Anak dari Lisa Mariana, Bukan Ridwan Kamil
Inovasi siswi SMP
Dua Siswi SMP Santo Yusuf Bandung Ciptakan Inovasi Jemuran Otomatis dan Tong Sampah Sensor
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
KDM ngamuk jalan kalijati
KDM Murka Jalan Kalijati Rusak Gegara Truk Galian Tanah, Izin Dicabut!
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.