Nasib Uji Tanding Persib Vs Suwon FC

bojan hodak persib
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak. (Foto: Raffy/Teropongmedia.id).

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pertandingan uji tanding antara Persib Bandung vs Suwon FC dipastikan batal. Hal itu disampaikan langsung oleh pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak.

Pria asal Kroasia itu membenarkan bahwa Suwon FC tengah melakukan pemusatan latihan di Indonesia. Bahkan Suwon juga sempat meminta Persib untuk menjadi lawan tanding pada agenda pemusatan latihan kali ini.

BACA JUGA: Bojan Hodak Tunggu Lampu Hijau Buat Gelar Uji Coba Persib

Bojan menerangkan Persib tak bisa memenuhi permintaan dari Suwon FC yang memintanya untuk menggelar uji tanding pada 14 Februari 2024, besok. Pasalnya waktu tersebut berbenturan dengan agenda Pemilu 2024.

Pada waktu tersebut, Bojan akan memberikan ruang bagi mayoritas pemain untuk memanfaatkan kesempatan dalam menentukan hak suaranya. Apalagi ia tak ingin membatasi hak suara para pemainnya untuk menentukan masa 5 tahun ke depan.

“Tidak ada laga uji coba melawan Suwon. Karena mereka ingin bermain di tanggal 14 dan kami tidak bisa jika bermain di tanggal 14,” kata pria asal Kroasia itu pada Selasa (13/2/2024) di Stadion Sidolig, Kota Bandung.

Sebagai informasi, Suwon FC baru saja melakukan uji tanding kontra Bhayangkara FC pada Senin, 12 Februari 2024 di Stadion PTIK, Jakarta Selatan. Dalam laga tersebut, 10 pemain Suwon FC sukses meraih kemenangan atas Bhayangkara FC dengan skor 2-1.

Ia melanjutkan bahwa mayoritas pemain Persib memiliki hak yang sama dengan WNI lainnya untuk menentukan nasib bangsanya sendiri. Maka dari itu ia akan meliburkan timnya selama sehari agar para pemain bisa memanfaatkan suara di TPS masing-masing.

BACA JUGA: Uji Tanding Jadi Waktu Unjuk Gigi Pemain Muda Persib

“Ini adalah hari pemilu dan saya harus memberikan waktu libur kepada pemain untuk pulang ke kota asalnya dan melakukan pemilihan suara. Ini adalah tugas mereka sebagai warga negara,” tutupnya.

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jamie-vardy-leicester-city-celebrates-966857523-4258622712
Usia Hanya Angka, Jamie Vardy Samai Rekor Cristiano Ronaldo
Lionel Messi
Lionel Messi Dikecam Usai Aksi Kontroversial Terhadap Penggemar Meksiko
Selancar di Pantai Indonesia
6 Pantai di Indonesia dengan Ombak Terbaik untuk Selancar
Kelenteng Welahan Jepara
5 Fakta Menarik Kelenteng Welahan di Jepara
Jenis papan selancar
Pemula Wajib Tahu! Ini 5 Jenis Papan Selancar Buat Hobi Surfing

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

P2MI: Penembakan WNI di Malaysia Tindakan Berlebihan

4

Kesulitan Akses SATUSEHAT Mobile, Cek Aplikasi Versi Terbaru!

5

Agung Yansusan Tegaskan Stop Normalisasi Pakaian Seksi di Tempat Umum
Headline
Radja Nainggolan Kokain
Pemain Keturunan Indonesia Radja Nainggolan Terjerat Kasus Kokain, Diringkus Polisi Belgia!
034383500_1436196449-Emilia_Contessa
Legenda Musik Indonesia Emilia Contessa Meninggal Dunia di Usia 68 Tahun
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90, Al Ittihadiyah Bentuk Pemuda Jadi Calon Pemimpin Melalui Pengembangan Masjid di Indonesia

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.