Naik Rakit Bambu, Bocah 10 Tahun Tenggelam di Perairan Saguling

Bocah 10 Tahun Tenggelam di Perairan Saguling
Ilustrasi-Tenggelam (Bing)

Bagikan

BANDUNG BARAT, TEROPONGMEDIA.ID — Seorang bocah bernama Ilham, berusia 10 tahun, tenggelam di Perairan Waduk Saguling, blok Kampung Seketando RT 01/17 Desa Cangkorah, Kecamatan Batujajar, Kabupaten Bandung Barat (KBB), pada Jumat 31 Januari 2025 siang.

Korban tenggelam saat menaiki rakit bambu untuk menyeberang Waduk Saguling dari Kawasan Kota Baru Parahyangan menuju Kampung Seketando.

Saat itu, mengantarkan kawannya bernama Alif, 10 tahun, untuk menyebrang. Sayangnya, saat hendak pulang ke Seketando korban tenggelam.

“Kejadiannya tadi siang selepas salah Jumat. Korban bersama temannya mendayung perahu tongkang dari Kampung Seketando ke Kota Baru Parahyangan. Saat arah pulangnya perahu tongkang tenggelam,” kata Kepala Pelaksana BPBD Bandung Barat Meidi saat dikonfirmasi, Jumat 31 Januari 2025 sore.

Petugas BPBD, aparat kewilayahan, masyarakat setempat dan relawan SAR telah terjun ke lokasi untuk melakukan pencarian korban. Saat ini, pencarian dilakukan di titik awal korban dilaporkan tenggelam.

“Kita bersama unsur gabungan masih melakukan penyisiran. Kami dibantu masyarakat memakai perahu nelayan waduk Saguling,” tambahnya.

Meidi mengatakan untuk membantu mempercepat proses pencarian serta dukungan alat-alat, BPBD telah berkoordinasi dengan Kantor SAR Bandung.

“Kita sudah koordinasi juga dengan Tim SAR Bandung agar ikut terjun membantu pencarian. Mudah-mudahan segera ada titik terang,” tandasnya.

Sementara itu, Kapolsek Batujajar, AKP Asep Saefuloh membenarkan adanya peristiwa itu. Kejadian itu bermula saat korban bersama kawannya Alif memakai perahu tongkang menyebrang ke Kampung Pasir Malang Padalarang dekat Kota Baru Parahyangan untuk melihat acara mendayung.

BACA JUGA: Bagaimana Menangani Korban Tenggelam? Ketahui Cara Melakukan CPR yang Tepat

Setelah selesai Alif dan Ilham menyebrang kembali ke Kampung Seketando. Tiba-tiba di pertengahan aliran Citarum, Ilham terpeleset dari tongkang dan tercebur masuk perairan.

“Saat ini, korban Ilham masih dalam pencarian sedangkan Alif masih trauma,” jelas Asep.

 

(Tri/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
pierre-gasly-alphatauri-1st-po
Pierre Gasly Bikin Kejutan di FP1 GP Arab Saudi, Alpine Tunjukkan Taring
barbora-krejcikova-2024-g-1200
Barbora Krejcikova Kejar Pemulihan Demi Kembali ke French Open
Perempat Final Japan Open 2024
Empat Wakil Masuk 10 Besar Dunia, Ganda Putra Indonesia Tunjukkan Tren Positif
akibat-terlalu-lama-main-hp-bagi-anak
Pemerintah Terapkan PP No. 17/2025 untuk Lindungi Anak di Dunia Digital
J-Hope BTS Konser
J-Hope BTS Siap Gelar Konser Solo Perdana di Jakarta Usai Wamil
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Aleix Espargaro
Jadi Pebalap Wildcard, Aleix Espargaro Kunci Kebangkitan Honda di MotoGP Jerez
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
KDM ngamuk jalan kalijati
KDM Murka Jalan Kalijati Rusak Gegara Truk Galian Tanah, Izin Dicabut!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.