Nadin Amizah Kritik Rencana Prabowo Soal Evakusia Warga Palestina

Penulis: hafidah

Nadin Amizah
Nadin Amizah (Instagram/@cakecaine)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Di tengah polemik internasional mengenai konflik di Gaza, penyanyi muda Nadin Amizah menyuarakan sikap kritis terhadap kebijakan pemerintah Indonesia. Melalui Instagram Story, pelantun “Semua Aku Dirayakan” itu merespons rencana Presiden Prabowo Subianto yang hendak mengevakuasi 1.000 warga Palestina ke Indonesia.

“Warga Palestina tidak membutuhkan pengungsian atau evakuasi. Mereka membutuhkan kebebasan, mereka membutuhkan TANAH MEREKA,” tulis Nadin, Jumat (11/5/2025).

Langkah Prabowo itu sebelumnya diumumkan dalam konferensi pers, di mana ia menyatakan kesiapan Indonesia mengevakuasi korban agresi Israel, termasuk yang luka, trauma, maupun anak yatim piatu.

“Saya lakukan ini karena banyak permintaan terhadap Indonesia untuk lebih aktif lagi berperan untuk mendukung mencari penyelesaian konflik di Gaza dan di Timur Tengah secara keseluruhan,” ucap Prabowo.

BACA JUGA: 

Prabowo Pastikan Indonesia Berperan Aktif Selesaikan Konflik di Gaza dan Timur Tengah

MUI Tanyakan Kebijakan Prabowo Evakuasi 1000 Warga Gaza, Singgung Akal Bulus Israel!

Namun, menurut Nadin, kebijakan tersebut salah arah.

“Kita sedang mendorong ke arah yang salah,” tegas musisi kelahiran 28 Mei 2000 itu.

Presiden menyebut, pemerintah siap mengirim pesawat dan menunjuk Menlu Sugiono untuk menjalin komunikasi dengan otoritas Palestina.

“Kami siap evakuasi mereka yang luka-luka, mereka yang kena trauma, anak-anak yatim piatu siapa pun,” ucap Prabowo.

Komentar Nadin Amizah pun menuai pro dan kontra. Banyak netizen memuji keberaniannya, namun tak sedikit pula yang menilai bahwa isu ini terlalu kompleks untuk dikomentari oleh figur publik.

(Hafidah Rismayanti/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Maevening RM1S
Maeving RM1S Meluncur, Motor Listrik Gaya Jadul
Razia sel dan tes urine
Lapas Cianjur Gelar Razia dan Tes Urine, Pastikan Tak Ada Narkoba dan Ponsel
Prestasi mahasiswa USK
Tim Rimueng Nanggroe USK Harumkan Aceh di Ajang Siginjai Mining Competition 2025
Cirebon menjadi sentra ikan nila
Kabupaten Cirebon Menuju Sentra Ikan Nila Nasional
Inovasi LAJUR PESAT
Kasus HIV/AIDS Meningkat, Dinkes Kabupaten Majalengka Luncurkan Inovasi 'LAJUR PESAT'
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Link Live Streaming Persib vs PS. Barito Putera Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Asap Putih Muncul dari Kapel Sistina, Robert Francis Prevost dari AS Terpilih Jadi Paus Baru
Headline
Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang
Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang, Empat Orang Hilang, Tiga Luka-luka
Kemenangan Barito Putera Atas Persib Harus Sirna Akibat Ulah Yuswanto Aditya
Kemenangan Barito Putera Atas Persib Harus Sirna Akibat Ulah Yuswanto Aditya
ibu bawang (2)
Polisi Seret Pelaku Hajar Ibu-Ibu Pencuri Bawang di Pasar Boyolali
hasto kpk
Sidang Hasto Tegang, Pengacara Keberatan pada KPK!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.