Mudik Lebaran 2025, Terminal Cicaheum Siapkan 165 Armada Bus

Suasana di terminal Cicaheum Bandung, Selasa 18 Maret 2025 (Foto: Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID – Menyambut arus Mudik Lebaran 2025, Terminal Bus Cicaheum telah menyiapkan 165 armada bus, layanan prima untuk Mudik ditambah armada cadangan yang saat ini berkoordinasi dengan Perum DAMRI dengan total kapasitas tempat duduk yang tersedia mencapai 6.600 kursi, dengan 35 trayek yang dilayani, termasuk 23 trayek Angkutan Kota Antar Provinsi (AKAP).

Kepala terminal cicaheum, Asep Supriadi mengungkapkan trayek AKAP terbagi menjadi dua jalur utama, yakni via utara sebanyak 14 trayek dan via selatan sebanyak 9 trayek.

Untuk mendukung layanan prima kelancaran Mudik, telah disiapkan 106 unit bus AKAP reguler dan 59 unit bus Angkutan Dalam Provinsi (ADP) reguler.

Menurutnya untuk memastikan keselamatan dan kelancaran perjalanan, terminal cicaheum bekerja sama dengan tim penguji kendaraan bermotor dalam melakukan ramp check atau pemeriksaan kelaikan kendaraan.

“Setiap armada harus melalui proses pengecekan ketat untuk memastikan kendaraan dalam kondisi prima sebelum diberangkatkan. Hal tersebut bertujuan untuk minimalisir risiko gangguan teknis selama perjalanan,” kata Asep saat ditemui di Terminal Cicaheum, Kota Bandung, Selasa (18/3/2025).

Asep juga menambahkan selain aspek keselamatan teknis, terminal cicaheum berkolaborasi dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung untuk menyediakan layanan kesehatan gratis.

Fasilitas kesehatan dapat dimanfaatkan oleh para penumpang, pengemudi, serta kru armada untuk memastikan kondisi fisik mereka tetap fit selama perjalanan Mudik.

Selain itu, Asep pun mengungkapkan untuk menjaga ketertiban dan kenyamanan, terminal cicaheum telah berkoordinasi dengan jajaran kepolisian untuk melakukan pengawasan ketat di area terminal.

“Langkah koordinasi diambil untuk mencegah tindak kriminalitas serta memastikan keamanan seluruh penumpang dan petugas di lapangan,” ucapnya

Asep juga menyampaikan untuk meningkatkan kenyamanan, terminal cicaheum juga menambah fasilitas ruang tunggu dengan mendirikan tenda tambahan, serta menyediakan ruang menyusui bagi ibu dan anak.

“Adanya peningkatan layanan ini, diharapkan para pemudik dapat menunggu keberangkatan dengan lebih nyaman,” ujarnya

Asep optimis melalui berbagai persiapan matang yang telah dilakukan, terminal cicaheum diharapkan dapat memberikan layanan terbaik bagi para pemudik, pastikan perjalanan yang aman, nyaman, dan lancar selama musim Mudik Lebaran 2025.

(Rizky Iman/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Situ Rawajejeg di Kabupaten Bogor Tercemar Limbah Akibatkan Ikan Mati
Situ Rawajejeg di Kabupaten Bogor Tercemar Limbah, Ikan Mati
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Aksi bela palestina-1
Puluhan Ribu Warga Jabar Gelar Aksi Bela Palestina di Bandung
Aksi bela palestina
Aksi Bela Palestina Digelar Depan Kedubes AS
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Headline
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas
marc marquez
Pindah ke Ducati, Marc Marquez Ungkap Rahasia Besar di Honda

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.