MotoGP Tingkatkan Popularitas di AS, Terkendala Lintasan Safety

Ilustrasi - Sirkuit Catalunya, (Foto: MotoGP).

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – MotoGP terus memperkuat upayanya untuk meningkatkan popularitas di pasar Amerika Serikat (AS).

Kepala Komersial Dorna Sports, Dan Rossomondo, mengungkapkan, meskipun tantangan tetap ada, perkembangan signifikan telah terlihat dalam beberapa tahun terakhir.

MotoGP saat ini hanya menggelar satu balapan tahunan di AS, yaitu di Circuit of the Americas (COTA), Texas. Namun, diskusi untuk menghadirkan balapan kedua di negara tersebut terus dilakukan.

“Jumlah orang yang mengatakan mereka belum pernah mendengar olahraga kami 12 bulan yang lalu, dan sekarang mereka menontonnya, terus meningkat. Ini adalah bukti bahwa kami membuat kemajuan,” kata Rossomondo kepada Sports Business Journal, dikutip Sabtu (11/1/2024)

Rossomondo, yang bergabung dengan Dorna Sports pada 2022 setelah menjabat sebagai kepala pemasaran dan media global di NBA, menyadari bahwa ekspansi MotoGP di AS bukanlah tugas yang mudah.

“Saya tahu ini akan sulit. Namun, ini menjadi tanggung jawab saya dan tim untuk memprioritaskan langkah-langkah strategis ke depan,” ujarnya.

Berbeda dengan Formula 1, yang saat ini menggelar tiga balapan tahunan di AS, MotoGP menghadapi kendala terkait kebutuhan lintasan.

BACA JUGA: Jorge Martin Ungkap Perjuangan Berat Raih Gelar Juara Dunia MotoGP 2024

Lintasan yang digunakan untuk balapan MotoGP harus memenuhi standar keselamatan khusus, sehingga memperluas jumlah balapan di AS memerlukan waktu dan upaya ekstra.

“Kami tidak dapat dengan cepat menambah jumlah balapan di AS karena pertimbangan keselamatan khusus pada lintasan. Namun, kami terus mencari cara lain untuk meningkatkan eksistensi MotoGP di sini,” jelas Rossomondo.

Dalam upaya memperluas jangkauan, akuisisi Dorna Sports oleh Liberty Media  yang juga merupakan pemilik Formula 1 diharapkan dapat memberikan dorongan lebih besar bagi MotoGP di pasar AS.

Namun, akuisisi tersebut masih tertunda akibat penyelidikan dari Uni Eropa.

Meski demikian, Rossomondo tetap optimistis.

“Saya benar-benar merasa kami membuat kemajuan, 100%. Saya yakin tahun ini kita akan melihat hasil dari kerja keras tersebut,” ujarnya.

MotoGP memprioritaskan pendekatan pemasaran yang lebih strategis untuk menarik perhatian penonton di AS. Upaya tersebut mencakup promosi yang lebih intens, peningkatan keterlibatan dengan komunitas lokal, dan kerja sama dengan mitra strategis.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
barbora-krejcikova-2024-g-1200
Barbora Krejcikova Kejar Pemulihan Demi Kembali ke French Open
Perempat Final Japan Open 2024
Empat Wakil Masuk 10 Besar Dunia, Ganda Putra Indonesia Tunjukkan Tren Positif
akibat-terlalu-lama-main-hp-bagi-anak
Pemerintah Terapkan PP No. 17/2025 untuk Lindungi Anak di Dunia Digital
J-Hope BTS Konser
J-Hope BTS Siap Gelar Konser Solo Perdana di Jakarta Usai Wamil
Lisa
Psikolog Ungkap Motif Lisa Mariana Klaim Ridwan Kamil Ayah Biologis Anaknya
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Aleix Espargaro
Jadi Pebalap Wildcard, Aleix Espargaro Kunci Kebangkitan Honda di MotoGP Jerez
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
KDM ngamuk jalan kalijati
KDM Murka Jalan Kalijati Rusak Gegara Truk Galian Tanah, Izin Dicabut!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.