Mengenal Ronggowarsito, Tokoh Besar Sastra Jawa

Ronggowarsito Tokoh sastra
(dok. Pemkot Surakarta)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Raden Ngabehi Ronggowarsito, yang memiliki nama asli Bagus Burhan merupakan salah satu tokoh besar dalam dunia sastra Jawa.

Lahir di Kota Surakarta pada 15 Maret 1802, Ronggowarsito terkenal sebagai seorang pujangga yang meninggalkan warisan karya sastra yang sangat berharga bagi perkembangan budaya dan pengetahuan di Indonesia, khususnya dalam Bahasa Jawa. Ronggowarsito menghembuskan napas terakhirnya di Kota Surakarta pada 24 Desember 1873.

Karya Ronggowarsito

Sebagai seorang intelektual terkemuka pada masanya, Ronggowarsito menulis berbagai karya yang menggambarkan pandangan hidupnya serta kritik sosial.

Salah satu karyanya yang terkenal adalah Serat Wirid Hidayat Jati, yang mencerminkan pemikirannya tentang tasawuf. Dalam karya lainnya, Serat Kalatidha, Ronggowarsito mengungkapkan pengamatannya tentang keadaan sosial pada zamannya. Sementara itu, Serat Jaka Lodhang memperlihatkan kemampuannya dalam meramalkan keadaan di masa depan.

Secara keseluruhan, Ronggowarsito telah menghasilkan sekitar 50 karya sastra, yang sebagian besar ditulis dalam bentuk sekar macapat (puisi Jawa) dan prosa.

Dikagumi Presiden Soekarno

Presiden Soekarno mengagumi Ronggowarsito sebagai pujangga rakyat karena karya-karyanya mampu membangkitkan semangat perjuangan rakyat dalam melawan penjajahan.

Sebagai bentuk penghormatan atas jasa-jasanya, Presiden Soekarno meresmikan Patung Ronggowarsito di Museum Radya Pustaka pada 11 November 1953, yang bertepatan dengan peringatan Hari Pahlawan.

Patung Ronggowarsito menjadi salah satu ikon utama di Museum Radya Pustaka, terletak di halaman utama pintu masuk museum tersebut.

Dalam Peraturan Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Nomor PM.57/PW.007/MKP/2010, serta berbagai Surat Keputusan Gubernur Jawa Tengah dan Walikota Surakarta, Patung Ronggowarsito telah ditetapkan sebagai bagian dari struktur cagar budaya berdasarkan beberapa regulasi.

BACA JUGA: Sastrawan Joko Pinurbo Meninggal Dunia, Meninggalkan Sederet Penghargaan

Bagi Anda para pecinta sastra, karya-karya Ronggowarsito bisa menjadi salah satu referensi untuk belajar sastra dari tokoh sastrawan asal Jawa.

 

 

(Virdiya/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Manchester City
Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
kemacetan horor tanjung priok
Gubernur Pramono Minta Maaf Soal Kemacetan Tanjung Priok
eksploitasi sirkus taman safari-2
Jadi Sorotan Dugaan Eksploitasi, Begini Sejarah Sirkus OCI Taman Safari
A41I4726.0
Patricio Pitbull Akui Salah Langkah di Debut UFC: Saya Terlalu Santai
pierre-gasly-alphatauri-1st-po
Pierre Gasly Bikin Kejutan di FP1 GP Arab Saudi, Alpine Tunjukkan Taring
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Aleix Espargaro
Jadi Pebalap Wildcard, Aleix Espargaro Kunci Kebangkitan Honda di MotoGP Jerez
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.