Mengenal Desa Panglipuran Bali, 1 dari 3 Desa Terbersih di Dunia

Desa Penglipuran
Desa Penglipuran. (instagram/nnnanima)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Bali, selalu menjadi daya tarik wisatawan baik lokal maupun mancanegara. Mulai dari pantai, alam, hingga keramahan dan wisata adat desa tersedia di sini, salah satunya yaitu Desa Penglipuran di Kabupaten Bangli.

Desa Panglipuran menjadi daftar destinasi yang wajib Anda kunjungi. Keunikan yang ada di desa ini, menjadi daya tarik yang menjadi primadona wisatawan.

Alasan Berkunjung ke Desa Panglipuran

Berikut adalah beberapa alasan mengapa Anda harus mengunjungi desa ini.

1. Dinobatkan sebagai Desa Terbersih di Dunia

Desa Penglipuran terkenal sebagai salah satu dari tiga desa terbersih di dunia.

Kebersihan dan kerapiannya membuat desa ini meraih berbagai penghargaan, seperti Kalpataru, ISTA (Indonesia Sustainable Tourism Award) 2017, dan masuk dalam Sustainable Destinations Top 100 versi Green Destinations Foundation.

Desa ini menyambut pengunjung dengan deretan tanaman hijau dan udara yang sejuk. Untuk menjaga kebersihan, kendaraan bermotor tidak boleh masuk, dan tempat sampah tersedia setiap 30 meter.

2. Tata Ruang Desa dengan Konsep Tri Mandala

Desa Penglipuran menerapkan tata ruang berdasarkan konsep Tri Mandala, yang membagi wilayah desa menjadi tiga bagian: Utama Mandala, Madya Mandala, dan Nista Mandala.

Utama Mandala di bagian utara merupakan area suci dan tempat beribadah. Madya Mandala di bagian tengah adalah area pemukiman. Sedangkan Nista Mandala di bagian selatan adalah area pemakaman.

3. Hutan Bambu Pelindung Desa

Desa ini dikelilingi oleh hutan bambu seluas 45 hektare, yang meliputi sekitar 40 persen dari total luas desa.

Pelestarian hutan bambu ini sebagai warisan leluhur dan berfungsi sebagai kawasan resapan air, sekaligus memperindah desa. Penduduk setempat meyakini bahwa hutan ini adalah bagian dari sejarah awal mereka.

4. Ritual Keagamaan di Pura Luhur Penglipuran

Desa Penglipuran masih mempertahankan ritual keagamaan yang dijalankan di Pura Luhur Penglipuran. Salah satu ritual besar adalah Ngusaba yang dilakukan untuk menyambut Hari Raya Nyepi.

Setiap 15 hari sekali, penduduk juga bersembahyang di Pura Penataran, melanjutkan tradisi yang diwariskan oleh leluhur.

5. Kuliner Unik

Kuliner khas Desa Penglipuran, seperti loloh cemcem dan tipat cantok, wajib dicoba. Loloh cemcem adalah minuman tradisional dari daun cemcem yang berkhasiat melancarkan pencernaan.

Tipat cantok adalah makanan berat yang terdiri dari ketupat dan sayuran rebus dengan bumbu kacang.

6. Penglipuran Village Festival

Desa Penglipuran juga menyelenggarakan festival budaya tahunan, Penglipuran Village Festival, di akhir tahun.

Acara ini menampilkan parade pakaian adat Bali, Barong Ngelawang, seni budaya, dan berbagai lomba. Festival ini menarik banyak wisatawan yang ingin menikmati seni dan budaya Bali.

BACA JUGA: Rekomendasi Hotel Terdekat dari Bandara Internasional Ngurah Rai Bali

Desa Panglipuran, menjadi destinasi yang wajib Anda kunjungi saat datang ke Bali. Melihat desa terbersih di dunia, akan memunculkan semangat baru bagi Anda, agar selalu menjaga kebersihan dan lingkungan sekitar.

 

(Virdiya/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Prabowo KPK
Cek Fakta: Prabowo Tidak Akan Bekukan KPK Jika Gagal Tangkap Koruptor dalam 100 Hari!
Isa Zega Umrah
Mufti Anam Kecam Isa Zega Pakai Hijab Saat Umrah: "Penista Agama Harus Ditangkap!"
susu nasional, Inpres persusuan nasional
Kabar Gembira Buat Peternak Sapi Perah, Persusuan Nasional Gunakan Lagi Inpres Era Soeharto
tom lembong korupsi impor gula-10
Kejagung Kantongi 4 Alat Bukti di Sidang Praperadilan Tom Lembong
Yura Yunita Timnas Indonesia vs Arab Saudi
Yura Yunita Siap Meriahkan Momen Timnas Indonesia Vs Arab Saudi
Berita Lainnya

1

Supir Truk Tabrakan Beruntun di Cipularang Ditetapkan Jadi Tersangka

2

Fakta Valhalla Spectaclub Surabaya Milik Ivan Sugianto, Bikin Bising?

3

Tabrak Mati Pejalan Kaki, Ini Aktivitas Nyetir Sambil Oral Seks Mahasiswa di Sleman

4

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
pegawai komdigi judi online-9
1 Lagi Buronan Mafia Judol Komdigi Diringkus Polisi!
mahasiswi ITB meninggal
Mahasiswa ITB Tewas Mengenaskan di Parkiran Apartemen Jatinangor!
Pemain Timnas indonesia yang dicoret Shin Tae-yong
Link Live Streaming Indonesia vs Arab Saudi Selain Yalla Shoot, Status Garuda Wajib Menang!
Luka Modric Siap Bantu Mbappe
Portugal Ditahan Imbang Kroasia 1-1, Pasukan Zlatko Dalic Jadi Runner-Up Grup