Menakar Kekuatan Gorilla Armor di Samsung Galaxy S24 Ultra, Ngeri!

Samsung Galaxy S24 Ultra gorilla armor
Samsung Galaxy S24 Ultra gorilla armor. (Samsung)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Samsung Galaxy S24 Ultra telah resmi dijual di pasar Indonesia, salah satu spesifikasi yang jadi sorotan adalah bahan pelapis dari Corning Gorilla Armor.

Gorilla Armor memiliki durabilitas dan pengalaman visual yang dinilai terbaik sampai saat ini. Hadir juga tampilan display yang lebih sempurna di bawah terik matahari dan perlindungan yang lebih kokoh terhadap kerusakan karena penggunaan sehari-hari.

Teknologi ini adalah jenis pelindung kaca smartphone yang berbeda. Dibandingkan dengan permukaan layar yang biasa, teknologi ini mampu mengurangi pantulan hingga 75%, serta meningkatkan kejelasan tampilan dan meminimalkan pantulan layar di segala kondisi.

Uji Lab kekuatan Gorilla Armor

Dari uji lab yang dilakukan Corning, Gorilla Armor menunjukkan durabilitas yang lebih superior dibandingkan dengan kaca pelindung dari aluminosilikat2.

Untuk mengukur ketahanan goresan, Corning melakukan uji laboratorium terbaru bernama – “Scratch Bot” – yang mereplikasi goresan-goresan mikro yang terjadi saat pemakaian sehari-hari. Pada uji lab yang dilakukan secara ketat ini, Gorilla Armor tidak menunjukkan goresan, serta memperlihatkan ketahanan terhadap goresan yang empat kali lipat lebih kuat dibandingkan penutup aluminosilikat.

Mengadung 25% Bahan daur ilang

Gorilla Armor mengandung rata-rata 25% bahan daur ulang pra-konsumen yang telah divalidasi oleh UL Solutions sesuai prosedur UL2809-2 Environmental Claim Validation Procedure (ECVP) untuk bahan daur ulang3.

“Gorilla Armor menyatukan kecakapan riset dan teknik Corning dengan desain yang berpusat pada pengguna, dan fokus pada pengalaman penggunanya,” kata David Velasquez, Vice President and General Manager, Corning®.

“Inovasi terbaru ini secara bersamaan juga mengatasi kebutuhan esensial pengguna akan durabilitas hingga semakin baiknya kualitas optik, sehingga dapat membawa pengalaman smartphone masa depan ke masa kini,” tambahnya.

BACA JUGA: Samsung Galaxy S24 Ultra Dibekali Corning Gorilla Armor, Jernih Anti Badai!

Peluncuran smartphone Galaxy S24 Ultra dengan dengan teknologi ini juga seiring dengan perayaan bagi Samsung dan Corning. Tahun lalu, menandai 50 tahun hadirnya kemitraan terbaik di industri bagi kedua perusahaan.

Samsung dan Corning pertama kali bermitra pada tahun 1973 untuk menghadirkan televisi yang dapat lebih terjangkau oleh para konsumen di Korea.

Semangat kolaborasi yang sama itu telah dipertahankan hingga setengah abad. Corning Gorilla Glass pun telah tampil di berbagai perangkat Samsung, mulai dari ponsel-ponsel awal yang diluncurkan hingga kini yang paling baru, termasuk Galaxy S23 Series, Galaxy Z Fold5, dan Galaxy Z Flip5 di mana seluruh device tersebut menggunakan teknologi ini.

 

(Dist)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 26 April 2025
Lewis Hamilton Kembali Jalani Sesi Latihan
Pindah ke Ferrari, Lewis Hamilton Ungkap Proses Adaptasi yang Tidak Mudah
Badosa-QF
Alami Cedera, Paula Badosa Terpaksa Mundur dari Madrid Open 2025
Perempat Final Denmark Open 2024
Piala Sudirman 2025: Saatnya Generasi Muda Unjuk Gigi, Indonesia Siap Ukir Sejarah di Xiamen
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.