Megawati di Rakernas PDIP V: Saya Memang Provokator!

megawati rakernas pdip (1)
(Dok.PDIP)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri mengklaim, bahwa dirinya adalah provokator demi kebenaran dan keadilan.

Hal itu, disampaikan dalam  pidato politiknya saat membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas) V PDIP, di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta, Jumat (25/5/2024).

Awalnya, Presiden RI ke-5 itu menyinggung soal patung banteng yang tertusuk panah berdiri di sekitar  tempat rakernas.

BACA JUGA: Megawati Bercandai Puan, Rakernas PDIP Penuh Tawa

Ndak apa-apa, tadi ‘kan ada banteng penuh panah, ya saya bilang ‘Enggak apa-apa kok, kita tahan banting kok’,” kata Megawati.

Ia lantas menyerukkan semangat kepada para Kader PDIP yang menghadiri rakernas.

“Berani apa tidak? Takut apa tidak? Berani apa tidak? Takut apa tidak? Berani apa tidak? Takut apa tidak?” ucap Megawati.

“tidak,” sambung para Kader PDIP.

Lantas ia berujar, bahwa dirinya adalah seorang provokator demi sebuah kebenaran dan keadilan bangsa.

“Nanti katanya ‘Bu Mega provokator.’ Ya! Saya sekarang provokator demi kebenaran dan keadilan. Uenak ae (enak saja, red.). Ngerti ‘kan yang dimaksud? Ya sudah,” tegas Megawati.

Ia pun mengaku mendapatkan komentar dari keluarga lantaran dianggap pemarah. Menurutnya, hal itu perlu dilakukan sebagai bentuk perlawanan.

“Kenapa toh? Malah anak-anak saya sendiri bilang ‘Kok Ibu Ketum berubah, ya? Tukang ngamuk saja.’ Eh, enak saja. Kalau enggak diamukin, sudah dipanahin melulu badannya bantengnya. Keok, tahu enggak?” ucap dia.

“Makanya, Ibu kalau marah itu malah dicium-cium. Lah karena apa? Pasti menang,” katanya lagi.

Rakernas V PDI Perjuangan mengangkat tema Satyam Eva Jayate, Kebenaran Pasti Menang dengan subtema Kekuatan Kesatuan Rakyat, Jalan Kebenaran yang Berjaya. Rakernas itu berlangsung  dari Sabtu (24/5/2024) hingga Minggu (26/5).

 

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Suar Mahasiswa Awards 2025
Trik Bikin Video Jurnalistik Agar Menang di Suar Mahasiswa Awards 2025
Program DAKOCAN
Cara Buat KIA pada Program DAKOCAN Lebih Mudah
Penyelidikan dan Penyidikan Kasus Hibah, Pemkab Tasikmalaya Hargai Kinerja APH
Penyelidikan dan Penyidikan Kasus Hibah, Pemkab Tasikmalaya Hargai Kinerja APH
F1: The Academy
Netflix Buat Serial F1 The Academy, Tayang Mei 2025!
AFC Naturalisasi
CEK FAKTA: AFC Larang Naturalisasi Pemain Belanda untuk Timnas Indonesia
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.