Matahari Buatan China Mampu Produksi Listrik Hampir Tak Terbatas

matahari buatan china
Ilustrasi. (Freepik)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Perusahaan fusi swasta China, Energy Singularity telah membangun tokamak superkonduktor bersuhu tinggi pertama di dunia yang diberi nama HH70. Alat yang disebut matahari Buatan China ini digunakan untuk memproduksi plasma

Melansir media pemerintah China RT, HH70 yang berlokasi di Shanghai ini dianggap sebagai langkah besar dalam pengembangan teknologi fusi yang berpotensi menghasilkan energi bersih.

Tokamak merupakan alat kurungan berbentuk donat yang mampu menampung plasma sehingga suhunya dapat dinaikkan untuk meniru kondisi yang serupa dengan yang terjadi di Matahari.

Tujuannya adalah untuk menciptakan pasokan listrik yang aman dan hampir tidak terbatas. Perangkat ini sering disebut sebagai “matahari buatan”.

Teknologi ini menggunakan suhu sangat tinggi yang dihasilkan oleh reaksi fusi, di mana atom hidrogen digabungkan menjadi helium, sehingga melepaskan energi dalam jumlah besar.

Tokamak yang merupakan mesin besar dan mahal untuk dibuat, mampu menciptakan medan magnet yang membantu menahan partikel di dalam plasma.

Menurut pengembangnya, tokamak HH70 lebih kecil dan lebih murah untuk dirakit dibandingkan pendahulunya.
Perangkat tersebut menggunakan sistem magnet yang terbuat dari bahan superkonduktor bersuhu tinggi yang biasa dikenal dengan REBCO (Rare Earth Barium Copper Oxide).

Dilaporkan dapat diproduksi dalam skala besar, sehingga mengurangi biaya tokamak Energy Singularity. Selain itu, perangkat HH70, hanya berukuran 2% dari ukuran tokamak konvensional.

Perangkat ini memberikan keuntungan besar dalam perlombaan untuk menghasilkan perangkat yang layak secara komersial.

BACA JUGA: Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

Kinerja reaktor fusi biasanya diukur menggunakan nilai Q, yang mewakili rasio energi yang dihasilkan terhadap energi masukan yang diperlukan untuk menjaga agar reaksi tetap berjalan.

Saat ini nilai Q tertinggi yang diperoleh sebuah tokamak adalah 1,53.

Energy Singularity dilaporkan berjanji untuk membangun tokamak generasi berikutnya pada 2027, dan demonstran teknologinya akan selesai pada akhir dekade ini. Perusahaan ini bertujuan untuk membangun “matahari buatan” dengan nilai Q 10.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
tiket konser Bruno Mars
Tiket Konser Bruno Mars Ludes, Promotor Tambah Hari Pertunjukan
pembacaan tuntutan SYL (1)
Hari Ini JPU Bacakan Tuntutan SYL di Pengadilan Jakpus
Kita Ke Sana-1
Chord Gitar dan Lirik Lagu Kita Ke Sana - Hindia
Tagar Boikot Menggema di X, Film Trigger Warning T-Cover
Tagar Boikot Menggema di X, Film Trigger Warning Terlibat, Ada Apa?
Facebook Log Out
Cara Log Out Facebook Jarak Jauh untuk Keamanan Akun
Berita Lainnya

1

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

2

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

3

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

4

Kadis ESDM Malut Ikut Berpartisipasi Penanaman Pohon Bersama di Area Reklamasi PT Tekindo Energi

5

Kalahkan Italia 1-0 Spanyol Lolos Babak Knockout Euro 2024
Headline
Jawa Barat Darurat Judi Online
Jawa Barat Darurat Judi Online, Transaksi Capai Rp3,8 Triliun
kualitas udara jakarta
Kualitas Udara Jakarta Hari Ini Buruk, Kesehatan Warga Terancam!
Austria Juara Grup D Euro 2024
Menakar Kejutan Austria di Euro 2024, Kuda Hitam Pembunuh Raksasa
Tragedi Pagi Cimindi Pria Ditemukan Tewas
Tragedi Pagi Cimindi, Pria Ditemukan Tewas Tergantung di Flyover