BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Saat sahur terdengar suara letusan yang membuat kaget warga di Jalan Terusan Ryacudu, Jati Agung, tepatnya depan Polda Lampung, Sabtu (6/4) sekitar pukul 04.00 WIB.
Polda Lampung di Jalan Pramuka, Rajabasa, Bandar Lampung ditembak oleh orang tak dikenal (OTK). Insiden penembakan ini terjadi pada Sabtu (6/4/2024) kemarin pagi.
Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Umi Fadilah Astutik menyampaikan, pelaku penembakan diduga menggunakan mobil yang melintas sekira pukul 04.00 WIB dini hari atau pada jam sahur.
BACA JUGA: Viral Surat Kapolri Perintahkan Kapolda Berantas Debt Collector, Mabes Polri Buka Suara
“(Penembakan) sekitar pukul 04.00 WIB pagi,” ujarnya dikutip Teropongmedia, Minggu (7/4/2024).
Meski begitu, Umi belum bisa berbicara lebih jauh terkait kejadian yang tidak menimbulkan korban jiwa itu. Saat ini, jajaran Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Lampung masih melakukan penyelidikan.
Umi menuturkan, suara letusan diduga senjata api tersebut masih harus dipastikan lantaran terjadi bersamaan dengan melintasnya kendaraan dengan kecepatan tinggi di depan Markas Polda Lampung.
“Suara letusan tersebut diduga terjadi secara bersamaan dengan adanya kendaraan yang melintas dengan kecepatan tinggi di depan markas Polda Lampung. Menambah kompleksitas dalam penyelidikan peristiwa ini,” katanya.
(Usk)