JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Kabar duka datang dari dunia musik Indonesia. Rosmalida binti Kalimuda Harahap, atau yang lebih dikenal dengan nama Malyda, penyanyi kondang era 1980-an, meninggal dunia pada Selasa (25/2/2025), pukul 09.40 WIB. Ia menghembuskan napas terakhir di usia 61 tahun.
Kabar meninggalnya Malyda disampaikan oleh pengamat musik Stanley Tulung melalui unggahan di Instagram. Dalam postingannya, Stanley menulis,
“Innalillaahi wa inna illaihi roji’uun.. Telah meninggal dunia, adik, kakak, istri, mama, dan nini kami.. Rosmalida binti Kalimuda Harahap (Malyda), istri dari Bob H. A. S. Djanegara. Hari ini, Selasa, 25 Februari 2025, pukul 09.40 pagi, di usia 61 tahun.” demikian kabar duka meninggalnya Rosmalida, dikutip Selasa (25/2/2025).
Stanley juga memohon doa untuk almarhumah.
“Mohon dimaafkan segala dosa dan kesalahannya. Serta mohon doanya agar beliau diampunkan dan dimaafkan segala dosa dan kesalahannya oleh Allah SWT, dan agar beliau ditempatkan di maqom yang mulia di sisi-Nya. Aamiin YRA.”*
Jenazah Malyda rencananya akan dimakamkan pada hari yang sama di pemakaman keluarga di Tonjong, Bogor. Prosesi pemakaman akan dimulai dari rumah duka di Cibubur, Cimanggis, Depok.
“Al Fatihah Malyda, semoga tenang di sisi Yang Maha Kuasa. Aamiin YTA.” pungkasnya.
BACA JUGA
Malyda merupakan salah satu penyanyi senior Indonesia yang melejit pada era 1980-an. Namanya dikenal luas berkat duetnya dengan Deddy Dukun dalam lagu hits “Jadi Satu”. Selain itu, ia juga populer lewat lagu-lagu seperti “Nurleila” (1989) dan “Tak Pernah Berubah” (1991).
Bersama Deddy Dukun, Dodo Zakaria, Billy J Budiardjo, Dian Pramana Poetra, dan Fariz RM, Malyda pernah membentuk grup musik Tujuh Bintang. Grup ini terkenal dengan lagu andalan mereka, “Semua Jadi Satu”.
Di akhir karier musiknya, Malyda memilih untuk fokus mengurus keluarga dan menggeluti bisnis butik. Kepergiannya meninggalkan duka mendalam bagi keluarga, kerabat, dan penggemarnya. Semoga almarhumah tenang di sisi Sang Pencipta.
(Aak)