Mahkamah Agung Jangan Malu-malu Buka Lagi Kasus Kematian Mirna Salihin

Otto Hasibuan saat persidangan menajdi kuasa hukum jessica Wongso di tahun 2016 silam. (Foto: Istimewa)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Kasus pembunuhan kopi sianida yang dilakukan oleh terpidana Jessica Kumala Wongso terhadap Mirna Salihin menjadi sorotan kembali publik, usai film dokumenter berjudul Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso dirilis Netflix.

Kasus ini menjadi perhatian besar tahun 2016 silam. Usai menonton film dokumenter itu, kemudian banyak pihak berubah arah membela Jessica. Banyak yang menilai kalau wanita yang lahir tahun 1988 tidak bersalah.

Sehubungan dengan munculnya berbagai opini itu, ditambah dengan berbagai bukti yang dimilikinya, maka kuasa hukum Jessica, Otto Hasibuan mengharapkan supaya Mahkamah Agung bisa kembali membuka kasus itu.

BACA JUGA: Hotman Paris Kesampingkan Masalah dengan Otto, Tegas Bela Jessica Wongso

Dia menilai, publik pasti akan memberikan dukungan kepada Mahkamah Agung kalau kembali membuka kasus tersebut.

“Mahkamah Agung bisa menujukkan ini kembali, membuka kasus ini kembali, waduh keren banget. Itu pasti semua mendukung,” ungkap Otto seperti dikutip dari YouTube Intens Investigasi, dilihat Jumat (13/10/2023).

“Saya meminta kepada Mahkamah Agung, tolong tidak perlu merasa malu, tidak ada menang kalah di sini,” jelasnya lagi.

Otto Hasibuan turut berharap supaya Presiden Joko Widodo alias Jokowi, turun tangan menangani kasus Jessica yang divonis 20 tahun kurungan penjara.

“Dan kalau ini dilakukan oleh pemerintah, apalagi Pak Jokowi mau turun tangan, waduh keren banget,” kata dia.

BACA JUGA: Kondisi Kamar Bui Jessica Wongso Selama 7 Tahun Mendekam

Otto Hasibuan ngotot ingin Mahkamah Agung bisa kembali membuka kasus Kopi Sianida. Hal itu karena dirinya yakin kalau kliennya tidak bersalah.

“Saya yakini dia tidak berbuat. Tapi saya katakan tadi, hanya Tuhan yang tahu seratus persen apa yang terjadi, tapi 99,9 persen itu saya yakini dia tidak berbuat,” tegas Otto.

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pencarian anak hilang
Gegara CCTV Rusak, Pencarian Anak Hilang di Pesanggrahan Jaksel Terhambat
Demi Berobat, Pria di Papua Barat Beli 13 Kursi Pesawat Sekaligus
Demi Berobat, Pria di Papua Barat Beli 13 Kursi Pesawat Sekaligus
Penyelundupan Beras
Penyelundupan Ratusan Karung Beras dan Gula Pasir dari Malaysia Berhasil Digagalkan
Museum Bandar Cimanuk
Museum Bandar Cimanuk: Menyusuri Jejak Sejarah Indramayu
Sekolah Garuda dan Rakyat
Dosen Unair Soroti Perencanaan Pendirian Sekolah Rakyat dan Sekolah Garuda
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

4

Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-25
Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-25
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.