Mahfud MD: Pemerintah Belum Putuskan Bekukan Al Zaytun 

mahfud md 5 7 2023
Mahfud MD. (setkab)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD menyatakan, pemerintah belum mengambil keputusan untuk membekukan izin operasional Pondok Pesantren Al-Zaytun di Indramayu, Jawa Barat.

Saat Ini, kata dia, pemerintah masih menampung usulan agar izin pondok pesantren tersebut dibekukan.

“Belum ada keputusan sampai ke situ. Kami belum sejauh itu. Mendiskusikan (soal kemungkinan ponpes ditutup) sudah pernah. Tapi, kami belum memutuskan hal tersebut,” kata Mahfud MD di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Rabu (5/7/2023).

Sebelumnya, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, mengakui salah satu rekomendasi dari tim investigasi Pemprov Jabar yakni membubarkan Ponpes Al Zaytun.

Meski begitu, Ridwan kamil sebelum rekomendasi itu diambil, nasib ribuan santri yang sudah menempuh pendidikan di Ponpes Al Zaytun juga harus dipikirkan.

Sementara, Mahfud mengaku tidak ingin terburu-buru untuk memutuskan penutupan Ponpes Al Zaytun. Salah satu pertimbangannya yakni ia tak ingin penutupan ponpes berdampak meluas ke daerah lain.

“Sebagai masukan (dari Gubernur Jawa Barat) ya bagus. Karena Beliau yang ada di daerah dan tahu secara khusus kondisi di lapangan. Pak Ridwan Kamil benar ya melihat di situ ada masalah tapi kami melihat memutuskan berdasarkan (situasi) di Indonesia,” tutur dia, melansir IDN.

BACA JUGA: Sindikat Perdagangan Orang Berupaya Lemahkan Kerja Satgas TPPO

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Perempat Final Denmark Open 2024
Piala Sudirman 2025: Saatnya Generasi Muda Unjuk Gigi, Indonesia Siap Ukir Sejarah di Xiamen
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.