Kritik Biaya Kuliah Mahal, Mahasiswa Unri Dipolisikan Rektor

Mahasiswa dilaporkan rektor Unri
Mahasiswa dilaporkan rektor Unri. (instagram/uinsolostory)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Khariq Anhar, mahasiswa unri (Universitas Riau) dilaporkan ke polisi oleh Rektor Unri, Prof. Sri Indarti, terkait soal unggahan konten vidio berisi kritikan mengenai biaya kuliah yang mahal.

Sri Indarti, bersama dengan penasihat hukumnya, melaporkan Kharik dengan jeratan UU ITE.

“Rektor (langsung melapor). Tapi ada juga penasihat hukumnya,” terang Kasubdit V Ditreskrimsus Kompol, Fajri, di Pekanbaru, seperti dikutip Teropongmedia, pada Kamis (9/5/2024).

Rektor Unri membuta Laporan pengaduan tersebut padaa 15 Maret 2024 lalu.

“Laporan pengaduannya dilaporkan tanggal 15 Maret 2024 atas nama Rektor Universitas Riau (Unri), Prof Sri Indarti,” kata Fajri.

Sebelumnya, Khariq, seorang mahasiswa aktif di Fakultas Pertanian Unri, mengungkapkan bahwa dirinya telah dilaporkan ke Polda Riau oleh rektor karena membagikan konten video yang mengecam kebijakan biaya perkuliahan kampus.

Khariq Anhar menyatakan dipolisikan setelah mengkritik kebijakan Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang diterapkan di Unri, terutama terkait ketentuan tentang Iuran Pembangunan Institusi (IPI).

Melalui Aliansi Mahasiswa Penggugat (AMP), sebuah koalisi mahasiswa yang prihatin terhadap kondisi sosial, sebuah undangan terbuka telah disampaikan kepada rektor dan mahasiswa.

Namun, disayangkan bahwa tidak ada yang mewakili rektorat atau utusan yang hadir.

Para mahasiswa yang hadir kemudian melanjutkan diskusi hingga melakukan kampanye terkait masalah kenaikan iuran di lingkungan kampus.
Setelahnya, mereka membuat sebuah kampanye melalui pembuatan video yang menampilkan identitas kampus mereka di depan taman Srikandi.

“(Video) berisi kampanye isu berupa satir lewat almamater yang dijual,” kata Khariq.

Mengenai laporan polisi dengan nomor B/619/IV/2024 di Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Riau tersebut, Khariq mengungkapkan, bahwa ia telah berdiskusi dengan Wakil Rektor III Unri.

Ia juga merasa heran karena dilaporkan secara tiba-tiba, padahal kritik yang dia sampaikan hanya terkait dengan kebijakan kampus.

“Kaget dan tidak menyangka karena yang pelapor di situ Sri Indarti, memang bu rektor langsung. Sudah ada komunikasi karena mendatangi WR III. Setahu kami harusnya sebelum ke Polda bisa lewat akademik, sebab ini kritik kebijakan,” katanya.

BACA JUGA: Dilanda Konflik, 128 Mahasiswa Riau Segera Dipulangkan dari Sudan

Khariq menjelaskan bahwa video yang berisi kritik terhadap biaya kuliah dibuat oleh empat mahasiswa.

Namun, dari keempat pembuat video tersebut, hanya Khariq Anhar yang dilaporkan ke Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Riau dan telah diminta klarifikasi pada tanggal 25 April.

 

 

(Vini/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Manchester City
Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
kemacetan horor tanjung priok
Gubernur Pramono Minta Maaf Soal Kemacetan Tanjung Priok
eksploitasi sirkus taman safari-2
Jadi Sorotan Dugaan Eksploitasi, Begini Sejarah Sirkus OCI Taman Safari
A41I4726.0
Patricio Pitbull Akui Salah Langkah di Debut UFC: Saya Terlalu Santai
pierre-gasly-alphatauri-1st-po
Pierre Gasly Bikin Kejutan di FP1 GP Arab Saudi, Alpine Tunjukkan Taring
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Aleix Espargaro
Jadi Pebalap Wildcard, Aleix Espargaro Kunci Kebangkitan Honda di MotoGP Jerez
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.