Lupakan Selebrasi Sadbor, Ciro Alves Ingin Habis-Habisan di Pertandingan Versus PS. Barito Putera

Penulis: raffy

Ciro Alves Ingin Habis-Habisan di Pertandingan Versus PS. Barito Putera
Ciro Alves (Foto: laman Persib)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Aksi perayaan gol yang diciptakan Ciro Alves ke gawang Malut United mendadak viral. Ciro Alves melakukan selebrasi gol dengan memeragakan goyang sadbor yang sempat dipopulerkan oleh Gunawan Sadbor.

Hal ini langsung mendapat reaksi dari warganet karena selebrasi tersebut terbilang di luar dugaan. Pasalnya, Ciro merupakan salah seorang pemain yang jarang terlihat melakukan goyangan-goyangan.

Disinggung soal hal tersebut, Ciro hanya merespons dengan senyuman. Justru menurutnya hal itu adalah bagian dari sepakbola dan Ciro akan berusaha tampil lebih baik pada laga kontra PS. Barito Putera.

“Mengenai ini (selebrasi) saya tidak mau membicarakan itu dan saya hanya akan bermain untuk tiga poin,” buka pemain jebolan Liga Thailand tersebut.

Laga PS. Barito Putera versus Persib sendiri akan digelar pada Rabu, 18 Desember 2024 di Stadion Sultan Agung, Bantul. Ciro Alves menilai laga ini sangatlah penting untuk dimenangkan Persib.

“Besok adalah pertandingan yang sulit, tapi saya akan berusaha mengerahkan kemampuan yang terbaik di dalam lapangan bersama rekan-rekan satu tim,” imbuh Ciro.

BACA JUGA: Link Live Streaming Persib Bandung vs Barito Putera Selain Yalla Shoot

Ia pun menuturkan, persiapannya timnya juga berjalan cukup maksimal, meski durasinya tidak begitu ideal. Ciro berharap persiapan yang baik tersebut bisa menjadi modal berharga demi membawa pulang poin sempurna ke Bandung.

“Bagi saya laga besok akan kompetitif, kami bermain di luar kandang. Kami menaruh respek kepada Barito. Tapi kami akan berusaha untuk mendapat tiga poin dan saya mengharapkan besok menjadi laga yang menarik.” tutupnya.

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Mobil damkar
2 Mobil Damkar Dikerahkan untuk Tangani Kebakaran di Gang Guntur Cianjur
Pengancaman dan kekerasan
Pelaku Pengancaman Terkait Pengelolaan Lahan Parkir di Bekasi Dibekuk Polisi
Ganja
Peredaran Ganja 6 Kg di Jaktim Berhasil Digagalkan
Ojol Bandung
Viral! Ojol Bandung Tambal Jalan Pakai Uang Sendiri "Nggak Nunggu Janji"
Akhmad Marjuki
Disambut Bang Maja, Doa Haru Sertai Akhmad Marjuki dari Seniman Betawi untuk Golkar Bekasi!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Strategi Bisnis “Purple Cow/ Sapi Ungu”
Headline
anggota dprd lampung utara
Usai Viral Sawer DJ, Anggota DPRD Lampung: Bukan Melanggar Norma!
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.