Lokasi Persinggahan Patung Raksasa KAWS Sebelum Prambanan

Patung Raksasa KAWS
(krjogja)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Jika kamu adalah seorang pencinta seni dan penjelajah budaya, pastinya sudah tak asing lagi dengan fenomena KAWS: Holiday yang sedang menjadi sorotan di berbagai belahan dunia. Instalasi pameran seni ini telah menghiasi beberapa lokasi menarik, termasuk Candi Prambanan di Indonesia.

Sebelumnya dijelaskan mengenai informasi berkunjung jika ingin melihat patung raksasa Kaws di Prambanan. Maka dalam artikel ini kami akan menjelaskan mengenai lokasi yang pernah disinggahi patung raksasa ini. Simak da;am artikel untuk mengetahui penjelasannya lebih lanjut.

1. Holiday di Danau Seokchon, Korea Selatan

Pada tahun 2018, patung raksasa KAWS holiday pertama kali tampil di Danau Seokchon, Seoul, Korea Selatan. Instalasi ini menampilkan boneka KAWS yang mengapung di atas permukaan air danau. Menariknya, boneka ini menjadi karya seni terbesar yang pernah dipamerkan dan mengapung di danau tersebut. Lokasi yang indah ini memberikan pengalaman yang unik bagi para pengunjung yang datang untuk menyaksikan karya seni yang luar biasa ini.

2. Chiang Kai-shek Memorial Hall, Taiwan

Tahun 2019, giliran Chiang Kai-shek Memorial Hall di Taiwan yang menjadi tuan rumah bagi pameran patung raksasa KAWS. Di sini, boneka tersebut tampil dengan posisi duduk rileks dan ukurannya mencapai 36 meter. Lokasi yang megah ini memberikan pandangan yang menakjubkan bagi pengunjung yang ingin merasakan harmoni antara seni dan budaya di tengah-tengah lingkungan yang kental dengan sejarah.

3. Victoria Harbour, Hongkong

Hongkong juga menjadi saksi dari kehadiran patung raksasa KAWS pada tahun 2019. Instalasi ini mengapung di Victoria Harbour dengan ukuran mencapai 37 meter. Kehadirannya ini bahkan bersamaan dengan Festival Musik Pharell Williams di Hongkong. Pengunjung dapat menikmati keindahan kota dan seni yang menyatu dalam satu pengalaman tak terlupakan.

4. Holiday di Gunung Fuji, Jepang

Jepang tidak ketinggalan dalam daftar destinasi patung ini. Pada tahun 2019, Gunung Fuji menjadi tempat di mana KAWS hadir dengan posisi tidur di sekitar gunung yang menjadi simbol keindahan alam di Jepang. Kehadirannya di Jepang adalah pengalaman visual dan spiritual yang mendalam, menggabungkan keajaiban alam dan seni modern dalam satu pandangan memukau.

5. The Float Marina Bay, Singapura

Singapura turut menjadi bagian dari perjalanan patung raksasa KAWS pada November 2022. Di The Float Marina Bay, pengunjung dapat melihatnya sedang tertidur sambil memeluk KAWS mini lainnya di tepi air. Keindahan kota Singapura yang futuristik menjadi latar yang sempurna bagi instalasi seni ini.

6. Holiday di Gunung Changbai, China

Pada Januari 2023, KAWS: Holiday hadir di Gunung Changbai, China. Kali ini, patung tersebut tampil dengan posisi duduk dan memangku versi mini dirinya. Pameran KAWS ini juga menjadi kesempatan untuk memperoleh merchandise eksklusif yang melengkapi pengalaman berkesan ini.

7. NGV Melbourne, Australia

Sebelum Holiday mampir di Indonesia, Melbourne, Australia, menjadi tuan rumahnya. Berbeda dari instalasi sebelumnya, KAWS dengan tinggi 42 meter diterbangkan dari Albert Park Lake dan melintasi NGV Melbourne. Pengunjung dapat merasakan getaran seni dan budaya yang berpadu dalam pengalaman luar biasa ini.

8. Candi Prambanan, Yogyakarta

Akhirnya, instalasi KAWS: Holiday tiba di Candi Prambanan, Yogyakarta. Pameran ini masih berlangsung hingga 31 Agustus, memberikan kesempatan bagi para pengunjung untuk menyaksikan boneka merah putih dengan mata tertutup yang berbaring di lokasi yang memukau ini. Ini adalah peluang langka untuk merasakan energi seni modern yang menyatu dengan warisan budaya Indonesia.

BACA JUGA: Fakta Patung Raksasa KAWS yang Rebahan di Candi Prambanan

Setiap instalasi tidak hanya merupakan karya seni visual, tetapi juga pengalaman yang mendalam bagi pengunjungnya. Apakah kamu tertarik untuk mengikuti perjalanan KAWS: Holiday dan merasakan keajaiban seni ini di berbagai sudut dunia?

 

(Kaje/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
noel sidak
Viral, Noel Dicueki saat Sidak Kantor di Pekanbaru: Kayak di Surabaya?
MPL ID
MPL ID x NBA, Saat Esports dan Basket Bersatu di Satu Arena
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.