Logo TM HD

Lirik dan Makna “Perayaan Mati Rasa” Karya Umay Shahab

Lirik dan Makna "Perayaan Mati Rasa" Karya Umay Shahab
(Intip Seleb)

Bagikan

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Lagu “Perayaan Mati Rasa” oleh Umay Shahab adalah sebuah karya seni musik yang menghadirkan makna mendalam tentang perasaan kehilangan, nostalgia, dan perayaan kenangan. Liriknya yang puitis dan musiknya yang indah berhasil menarik perhatian banyak penonton dan penggemar musik di Indonesia. Berikut merupakan lirik dan makna dari lagu Umay ini.

1. Lirik Lagu “Perayaan Mati Rasa”

Lirik dan Makna "Perayaan Mati Rasa" Karya Umay Shahab
(Bogor Daily)

Ketika pertama kali menyingkap lirik lagu “Perayaan Mati Rasa,” kita akan terbawa dalam suasana melankolis dengan alunan musik yang puitis. Lagu ini menceritakan tentang perasaan kehilangan seseorang yang dicintai, nostalgia akan kenangan bersama, dan usaha melepaskan rasa sedih setelah kepergian sang kekasih. Berikut liriknya:

Kala mata t’lah menghunuskan
Arti gelap jadi hal yang berarti
Dan ku harus melepasmu

Dengan sederhana
Ditengah gembiranya
Perayaan mati rasa

Bila waktunya
Langit memanggilmu
Pulang wahai mentari
Jangan kau risau
Semesta bersamamu

Biarkan rebah pada tangisku
Raga rasa kita yang lalu
Melepas itu caraku mencintaimu

Masih nyala dalam dekapku
Semua asa yang kita rengkuh
Dan tertatih dia mencari hatimu

Dengan lembut
Retakkan semua yang kau mau
Dan rayakan mati rasa

Bila waktunya
Langit memangilmu
Pulang wahai mentari
Jangan kau risau
Semesta bersamamu

Biarkan rebah pada tangisku
Raga rasa kita yang lalu
Melepas itu caraku mencinta

Biar aku berlayar
Tuk menemukanmu
Kemanapun ku pergi, oh
Kehilangan ini
Menjadi saksi
Hanya namamu doaku, oh
Hanya namamu doaku, oh

Biarkan rebah pada tangisku
Raga rasa kita yang lalu
Melepas itu caraku mencintai.. mu

2. Makna Lagu

Lagu “Perayaan Mati Rasa” memiliki makna yang mendalam tentang perasaan manusia dalam menghadapi kehilangan. Terkadang, ketika seseorang yang kita cintai pergi, kita cenderung merasa mati rasa dan hampa. Namun, Umay Shahab menyampaikan pesan bahwa kepergian seseorang seharusnya tidak membuat kita larut dalam kesedihan, melainkan menjadi momen untuk merayakan kenangan indah yang pernah kita bagikan bersama.

Lirik lagu ini juga mengekspresikan tentang ketenangan dan keyakinan bahwa semesta akan selalu bersama dengan kita, bahkan saat kita merasa kesepian dan penuh kehilangan. Ada harapan yang tersirat dalam setiap baitnya, mengajak pendengarnya untuk tetap optimis dan berlayar mencari makna kehidupan meski menghadapi cobaan.

BACA JUGA: KEREN! Sherina Ciptakan 7 Lagu Petualangan Sherina 2

3. Popularitas Lagu “Perayaan Mati Rasa”

Sejak film “Ketika Berhenti di Sini” tayang di bioskop pada tanggal 27 Juli 2023, lagu “Perayaan Mati Rasa” menjadi sorotan utama di kalangan penonton. Melansir unggahan akun Instagram sang sutradara, @umayshahab, lagu ini telah ditonton lebih dari 700 ribu penonton. Bukan hanya alur cerita film yang menarik perhatian, tapi juga soundtrack-nya yang memukau.

Unggahan Twitter dan Instagram Umay Shahab banjir oleh komentar dan permintaan dari penggemar yang sangat antusias untuk merilis lagu ini secara resmi. Kolaborasi Umay Shahab bersama Natania Karin dalam menyanyikan lagu ini sukses mendapatkan apresiasi yang tinggi dari penikmat musik Tanah Air.

 

(Kaje/Budis)

Berita Terkait
Berita Terkini
Destinasi libur akhir tahun
Destinasi Libur Akhir Tahun Indoor yang Cocok Untuk Musim Hujan
musim hujan
Persiapan Memperbaiki Rumah Saat Musim Hujan Tiba, Lakukan!
BCL Menikah
Mendengar BCL Akan Menikah Lagi, Rossa Doakan yang Terbaik
Konvoi Buruh
Konvoi Buruh di Simpang Padalarang Rugikan Pengguna Jalan, Macet Hingga 5 KM
Pindang tongkol cili padi
Resep Pindang Tongkol Cili Padi, Siapkan Buat Bekalmu!
PT Gunung Mas Gorup
Gunung Mas Group Dapat Penghargaan Taat Wajib Pajak 2023 dari Kanwil DJP Jakarta Barat
Pacar Lucinta Luna
Mantan Pacar Diduga Bintang Film Porno, Lucinta Luna Umbar Kemesraan
target persija babak playoff
Sebagai Tim Peraih Trofi Terbanyak, Prapanca Tegaskan Soal Target Persija
mengenal kepribadian seseorang
Cara Mengenal Kepribadian Seseorang Melalui Gaya Bicara
Final Piala Dunia U17
Gagal ke Final Piala Dunia U17, Mali U17 Pulang dengan Kepala Tegak

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Chord Gitar Lagu Dumes-Denny Caknan

3

Harga Isuzu Panther Reborn 2023 Menggiurkan, Spesifikasi Gahar!

4

Nikah Lagi dengan BCL, Ini Sosok Mantan Istri Tiko Aryawardhana

5

Keunggulan dari Motor Listrik Yadea, Teknologinya Bisa Tambah Baterai
Headline
Netralitas Polri Pemilu 2024
Gus Yahya yakin Komitmen Netralitas Polri dalam Pemilu 2024
henhen-herdiana-b95e_mid
Henhen Herdiana Kembali Gabung Persib, Robi Darwis Hijrah ke Dewa United
Aksi Boikot Israel
Soal Aksi Boikot, APINDO Bakal Beberkan Produk yang Diduga Pro Israel
Nyamuk Wolbachia Mampu Tekan DBD
Menkes: Dunia Mengakui Nyamuk Wolbachia Mampu Tekan Laju Kasus DBD
Pidato Berapi-api Megawati
Dibalik Pidato Berapi-api Megawati, Penguasa Ingin Kembalikan Orba
Sosialisasikan Pemilu 2024 Warga Indonesia di Luar Negeri
KJRI Cape Town Sosialisasikan Pemilu 2024 dan Perlindungan Bagi Warga Negara Indonesia