Libas Kamboja 3-1, Indonesia Juara Piala AFF Wanita 2024!

Penulis: Aak

Timnas Wanita Indonesia vs Kamboja Final Piala AFF Wanita 2024
(Tangkap layar YouTube LAOFF TV)

Bagikan

KAMBOJA, TEROPONGMEDIA.ID — Timnas Wanita Indonesia tampil perkasa, berhasil merebut juara Piala AFF Wanita 2024 setelah melibas rival terakhirnya di babak final dengan skor telak 3-1.

New Laos National Stadium, Vientiane, menjadi saksi bisu kemenangan tim Garuda Pertiwi yang berlangsung pada Kamis (5/12/2024) kickoff pukul 19.30 WIB.

Pelatih Timnas Wanita Indonesia, Satoru Mochizuki, benar0benar telah membuktikan hasil kerja kerasnya memoles Sheva Imut dan kawan-kawan untuk menjuarai turnamen sepakbola wanita di level Asia Tenggara ini.

Jalannya Pertandingan

Babak pertama Kamboja vs Timnas Wanita Indonesia berakhir dengan keunggulan 2-1 untuk tim merah putih.

Keunggulan Garuda Pertiwi diawali dengan gol pemain tengah Reva Octaviani di menit ke-19 setelah berhasil menyambar dengan mulus umpan silang Katarina Stalin dari sisi kiri lapangan.

Reva sebelumnya juga berhasil mencetak gol lewat tendangan lambung dari garis pertahanan Singapura pada babak semifinal.  Reva pun viral dengan gaya selebrasi duduk santainya yang bersandar di papan iklan.

Namun Kamboja cukup gigih untuk membalas ketertinggalan. Mereka kemudian menyamakan kedudukan lewat tandukan Hok Saody di menit ke-32, menyambar umpan silang dari sisi kanan.

Katarina Stalin lewat tendangan kerasnya nyaris merobek gawang Kamboja tak lama setelah Hok Saody menyamakan kedudukan. Namun sayangnya bola keras Stalin masih mampu ditepis oleh kiper lawan.

Skuad asuhan Coach Mochi ini rupanya tak kenal lelah. Serangan bertubi-tubi akhirnya membuahkan hasil ketika pemain berdarah Indonesia-Amerika Serikat, Sydney Sari Hopper berhasil menambah keunggulan menjadi 2-1 di menit ke-35.

Umpan silang dari Sheva Imut tak disia-siakan Hopper di depan gawang Kamboja.

BACA JUGA: Bermain Agresif, Timnas Wanita Indonesia Diperkuat Pemain Berdarah Amerika

Tak puas dengan skor 2-1, skuad Garuda Pertiwi kemudian menyempurnakan kedudukan menjadi 3-1 lewat gol Reva Octavianti di menit ke-57, memanfaatkan umpan silang Rosela Siti Nurrohmah.

Skor 3-1 tak berubah hingga menit ke-90+5 berakhir. dengan demikian, Timnas Wanita Indonesia memastikan diri sebagai Juara ASEAN Cup atau Piala AFF Wanita 2024.

Erick Thohir

Raihan prestasi gemilang tim Garuda Pertiwi itupun mendapat ucapan selamat dari Ketua Umum PSSI, Erick Thohir lewat akun Instagramnya.

“Timnas Putri berhasil meraih gelar juara AFF Women’s Cup 2024 setelah menang 3-1 atas Kamboja di partai final.

Selamat!”

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Liverpool
Setelah Kepergian Trent, Liverpool Resmi Datangkan Jeremie Frimpong
Pelintasan tidak Sebidang
Dirut KAI Minta Pelintasan Sebidang Diubah Menjadi Tidak Sebidang
prabowo kunjungan ke Thailand
Kunjungi Thailand, Prabowo Bertemu Raja Maha Vajiralongkorn
csm_4
Dilema Pebulu Tangkis Malaysia Antara BAM dan Karier Profesional
Pohon Tumbang di Jalan Ir. H. Djuanda, Farhan Pastikan Penanganan Cepat dan Antisipasi
Pohon Tumbang di Jalan Ir. H. Djuanda, Farhan Pastikan Penanganan Cepat
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Kunci Jawaban Perbedaan Gambar di Event Naruto x MLBB

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming Crystal Palace vs Manchester City Final FA Cup 2024/25 Selain Yalla Shoot
Headline
Crystal Palace
Crystal Palace Juara Piala FA 2024/25, Eberechi Eze Jadi Pahlawan
Enea Bastianini MotoGP Indonesia 2024
Pramac Yamaha Incar Enea Bastianini, Jack Miller & Oliveira Masih Jadi Pertimbangan
Timnas Indonesia
Hati-Hati! Ini Link Resmi Beli Tiket Timnas Indonesia vs Tiongkok di GBK
Menkes Sebut Gaji Rp15 Juta Lebih Pintar dan Sehat Dibanding Gaji Rp5 Juta?
Menkes Sebut Gaji Rp15 Juta Lebih Pintar dan Sehat Dibanding Gaji Rp5 Juta?

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.