BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Ketua DPC PKB Kota Bandung, H. Erwin maju sebagai Calon Wakil Wali Kota Bandung mendampingi Calon Wali Kota Bandung Muhammad Farhan dari NasDem.
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar menyerahkan secara langsung B1KWK (surat rekomendasi) bagi Farhan dan Erwin di Jakarta bertepatan saat PKB mempersiapkan pelaksanaan Muktamar pada Minggu 18 Agustus kemarin.
Sementara NasDem, meski surat rekomendasinya sudah turun 16 Agustus lalu, penyerahannya dilakukan pada 20 Agustus.
Namun ada tanda tanya besar karena awalnya, Kang Erwin sempat akan maju sebagai calon orang nomor 1 di Kota Bandung.
Lalu mengapa, Kang Erwin yang juga terpilih sebagai anggota DPRD Kota Bandung ini rela menjadi yang kedua dan memberikan posisinya kepada Kang Farhan. Dan apa alasan beliau mau bertarung dalam Pilkada Kota Bandung 2024.
Simak penjelasan lebih rincinya dalam Podcast Ruang Tengah Teropong Media.
(Aboy/Budis)