Laura Moane Tak Bisa Bedakan Cowo Red Flag dan Green Flag, Ini Penjelasanya

Laura Moane
(Instagram /@its_lauramoane2)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Belakangan ini, Al Ghazali diduga kuat balikan dengan mantan kekasihnya, Alyssa Daguise. Kabar ini menjadi topik perbincangan hangat, mengingat Al Ghazali sebelumnya terlihat mesra dengan Laura Moane.

Seiring dengan kabar tersebut, video lawas Laura yang membahas tentang red flag dan green flag dalam hubungan kembali beredar.

Dalam video tersebut, Laura Moane mengungkapkan bahwa ia sulit membedakan antara red flag dan green flag. Ia mengakui bahwa ia sering meminta pendapat orang lain untuk membantu mengidentifikasi karakteristik pasangan.

“Jujur, aku nggak bisa bedain green flag sama red flag. Makanya aku orangnya harus nanya opini dari orang lain,” ujar Laura Moane di TikTok @tsmedia.id, Senin (13/5/2024).

Laura juga menyatakan bahwa sikap seorang pria yang mudah akrab dengan wanita lain belum tentu berarti genit, melainkan mungkin saja ia memiliki kemampuan dalam berteman dengan lawan jenis.

Laura Moane menjelaskan bahwa jika seorang pria terlalu genit dan terlalu akrab dengan semua wanita di sekitarnya, itu dapat menjadi red flag yang mencurigakan. Namun, jika seorang pria hanya bersikap ramah dan mudah berteman dengan orang lain, itu mungkin hanya menunjukkan sifat yang friendly.

BACA JUGA : Laura Moane Dikatai ‘Pick Me’ Gegara Ini

Apa sih Red flag dan green flag?

Red flag dan green flag adalah istilah yang sering terpakai dalam bahasa gaul di media sosial. Kata Red flag mengacu pada tanda atau perilaku yang mengkhawatirkan dalam hubungan, sementara green flag mengacu pada karakteristik yang positif dan aman.

Red flag dapat mencakup perilaku yang tidak jujur, sulit untuk kompromi, posesif, manipulatif, dan sebagainya. Sementara itu, green flag menggambarkan karakteristik positif seperti kedewasaan, tanggung jawab, kejujuran, kepedulian, dan sebagainya.

Penting untuk mengenali red flag dan green flag dalam hubungan agar dapat mengidentifikasi tanda-tanda yang mungkin berdampak negatif atau positif.

Namun, setiap hubungan juga perlu menilai secara keseluruhan, dan komunikasi yang baik antara pasangan sangat penting untuk membangun hubungan yang sehat dan saling memahami.

 

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Sumber : info_jabotabek
Kereta Api Barang Tabrak Mobil Pemadam di Perlintasan Kereta Haurgeulis
Rumania vs Belanda 16 Besar EURO 2024
Rumania vs Belanda 2 Juli, 16 Besar EURO 2024: Koeman Ketakutan
Manfaat susu murni
Manfaat, Mitos dan Fakta Seputar Susu Murni
Pembuatan patung GWK
Sejarah Pembuatan Patung GWK, Ikonnya Kota Bali!
menghapus riwayat pembelian Shopee
Cara Menghapus Riwayat Pembelian Shopee, Emang Bisa?
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Jangan Yalla Shoot, Ini Link Streaming Portugal Vs Slovenia Babak 16 Besar Euro 2024

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Eskalator di Mal PVJ Bandung
Remaja Terjepit Eskalator di Mal PVJ Bandung, Alami Patah Tulang
Uruguay Singkirkan Amerika Serikat dari Copa America 2024
Uruguay Singkirkan Amerika Serikat dari Copa America 2024, Skor 1-0
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
ilmuan jepang
Ngeri, Ilmuwan Jepang Ciptakan Robot Pakai Kulit Hidup Manusia