Kronologis Kecelakaan Maut Bus New Shantika di Tol Pemalang

Bus New Shantika kecelakaan
Foto(Instagram/@pemalang.update)

Bagikan

PEMALANG,TM.ID: Telah terjadi kecelakaan yang dialami bus penumpang PO. New Shantika di Tol Pemalang, Minggu sekitar  pukul 12.30 WIB. Dua orang meninggal dunia dalam insiden tersebut.

“TKP di Jalan Tol Pemalang – Batang, KM 320 + 800 Jalur A, masuk Desa Ampel Gading, Kecamatan Ampel Gading, Kabupaten Pemalang,” kata Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto dalam keterangannya.

Menurut Polda Jateng, kecelakaan yang dialami bus New Shantika masuk kategori berat. Bus itu berplat polisi K 1736 CB. Sebelum inisden maut itu menimpa, bus mengangkut 20 penumpang, 1 sopir, 1 sopir cadangan dan 1 kondektur.

BACA JUGA: Bus New Shantika Alami Kecelakaan, Terjun dari Atas Jalan Tol Pemalang

Bus awalnya berjalan dari arah barat ke timur. Saat di lokasi kejadian, sang sopir diduga tidak fokus mengemudikan kendaraanya hingga oleng ke kiri dan membentur guardrail sisi kiri, kemudian terjun bebas.

Bus New Shantika terperosok ke bawah underpass, tepatnya di kawasan pedesaan Ampelgading. Pengemudi dan penumpang dievakuasi oleh petugas terkait.

Korban dalam insiden itu harus dilarikan ke rumah sakit terdekat, yakni di RSU Comal Baru Ampelgading, RS Islam Al Ikhlas, Puskesmas Purwoharjo dan Puskesmas Ampel Gading.

Evakuasi bus harus dilakukan dengan arat berat crane. Atas kejadian itu, kerugian material ditaksir mencapai Rp 100 juta.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
DPR RI Naturalisasi
Dukungan Penuh DPR RI Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Sahrul Gunawan Ekonomi kreatif
Sahrul Gunawan Bidik Potensi Ekonomi Kreatif di Kabupaten Bandung
Fitur blokir X
Pembaruan Fitur Blok Milik X Picu Kontroversi
Anggur Shine Muscat
Tips Mencuci Anggur Agar Terhindar dari Residu
Kafe bunga
Cantiknya, 3 Kafe di Bandung yang Dikelilingi Taman Bunga
Berita Lainnya

1

Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Hampir 2.000 Peserta Meriahkan POSPAY Run 2024 di Bandung

4

PP PERSIS Tegaskan Netral di Pilkada Kabupaten Bandung

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Polisi selamatkan bocah tenggelam
Dramatis! 2 Anggota Polisi Sikka NTT Selamatkan Bocah Tenggelam: Berikan CPR dan Nafas Buatan
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus saat Pilwalkot Bandung 2024
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Sirkuit-Barcelona-Catalunya
Seri Final MotoGP 2024 Dipindah ke Sirkuit Catalunya