KPU KBB Terima Kiriman Logistik Bilik Suara Pilkada 2024

Penulis: Aak

Logistik bilik suara KPU KBB Pilkada 2024
(Instagram KPU KBB)

Bagikan

BANDUNG BARAT, TEROPONGMEDIA.ID — KPU Kabupaten Bandung Barat (KBB), Jawa Barat telah menerima logistik bilik suara untuk Pilkada 2024 pada Rabu (18/9/2024).

Mengutip Antara, sebanyak 3.250 dari total kebutuhan 10.248 bilik suara itu akan didistribusikan ke 2.562 TPS di Kabupaten Bandung Barat untuk Pilkada yang akan digelar pada 27 November mendatang.

KPU KBB telah menetapkan lima bakal pasangan calon Bupati-Wakil Bupati untuk Pilkada 2024 ini. Kelima pasangan ini mendaftar sejak tahapan pendaftaran dibuka pada 27 Agustus dan berakhir di tanggal 29 Agustus 2024 pukul 23.59 WIB.

BACA JUGA: Pilkada 2024, KPU Kota Bandung Butuhkan 25.130 KPPS

Kelima pasangan bakal calon Bupati-Wakil Bupati KBB 2024 adalah:

  1. Didik Agus Triwiyono dan Gilang Dirgahari (Diusung Partai Demokrat dan PKS)
  2. Sundaya dan Aa Maulana (Jalur Perseorangan)
  3. Ritchie Ismail dan Asep Ismail (PAN dan Gerindra))
  4. Edi Rusyandi dan Unjang Asari (Partai Golkar, PKB, dan PPP)
  5. Hengki Kurniawan dan Ade Sudrajat (PDI Perjuangan, Partai NasDem, Partai Perindo, dan Partai Buruh)

Saat ini KPU KBB masih menjalankan proses verifikasi lima bakal pasangan calon tersebut sebelum ditetapkan sebagai calon Bupati-Wakil Bupati pada 22 September mendatang.

Namun bakal calon wakil bupati dari jalaur perseorangan atau independen, Aa Maulana kemungkinan tidak akan lolos sebagai calon karena terkendala masalah ijazah SMA yang tidak dapat dibuktikan.

Bahkan Aa Maulana telah menyatakan mundur dari kontestasi politik Pilkada 2024 karena tidak memiliki ijazah SMA sebagai syarat mutlak maju dalam Pilkada Serentak 2024.

Ketua Bawaslu Bandung Barat, Riza Nasrul Falah Sopandi menegaskan, awalnya pada tahapan verifikasi administrasi sebelum pendaftaran, Aa Maulana dinyatakan memenuhi syarat.

Namun ketika dilakukan verifikasi faktual oleh KPU KBB, Aa Maulana tidak bisa membuktikan kepemilikan ijazah SMA-nya. Bawaslu pun akan menunggu sampai sebelum hari penetapan pasangan calon, mengenai nasib pasangan Sundaya dan Aa Maulana.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
csm_2025_01_30-adnan-indah_8f725331ce
Tiga Wakil Ganda Indonesia Tembus Perempat Final Thailand Open 2025
Barcelona
Barcelona Kunci Gelar La Liga 2024/2025 Usai Tekuk Espanyol 2-0
Mobil damkar
2 Mobil Damkar Dikerahkan untuk Tangani Kebakaran di Gang Guntur Cianjur
Pengancaman dan kekerasan
Pelaku Pengancaman Terkait Pengelolaan Lahan Parkir di Bekasi Dibekuk Polisi
Ganja
Peredaran Ganja 6 Kg di Jaktim Berhasil Digagalkan
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Strategi Bisnis “Purple Cow/ Sapi Ungu”
Headline
luca-marini-repsol-honda-team
Luca Marini Akui Kesalahan Strategi di MotoGP Prancis
anggota dprd lampung utara
Usai Viral Sawer DJ, Anggota DPRD Lampung: Bukan Melanggar Norma!
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.