Konflik Israel-Hamas, Meta Ubah Kebijakan Aturan Platform Facebook

Facebook jadi Pusat Hoaks Pemilu
Kominfo Bongkar Penyebab Facebook jadi Pusat Hoaks Pemilu (VOI)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Dalam menghadapi konflik antara Israel dan Hamas, Meta telah melaporkan melakukan perubahan signifikan pada pengaturan komentar di platform Facebook. Perubahan ini, hanya untuk sementara waktu, bertujuan untuk melindungi pengguna di wilayah tertentu dari potensi komentar negatif.

Namun, kebijakan ini mencuri perhatian karena membatasi komentar pada postingan Facebook. Publik yang baru dibuat hanya pada teman pengguna atau pengikut yang sudah ada.

Kebijakan Baru

Tentu saja, langkah ini tidak biasa mengingat postingan Facebook yang dapat terlihat oleh publik sebelumnya terbuka untuk komentar dari siapa saja secara default. Meta belum memberikan informasi rinci mengenai lokasi atau jumlah akun di platform Facebook yang terkena dampak oleh perubahan ini.

Meski demikian, Meta menegaskan bahwa kebijakan ini akan berlaku secara luas untuk orang-orang di wilayah tertentu. Meta memberikan pilihan kepada semua pengguna platform Facebook untuk membatasi komentar mereka, tidak tergantung pada lokasi. Selain itu, Meta akan memberi tahu pengguna jika pengaturan ini diaktifkan secara default.

BACA JUGA: Terseret Kasus Monopoli, Google Galau dengan Kemajuan TikTok dan Facebook

Penggunaan Fitur Baru

Meta juga mengumumkan peluncuran fitur kunci profil untuk pengguna platform Facebook di wilayah yang terpengaruh. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk menyembunyikan beberapa bagian profil yang sebelumnya bersifat publik. Hal ini sejalan dengan upaya untuk meningkatkan privasi dan keamanan pengguna di tengah meningkatnya ketegangan seputar konflik Israel-Hamas.

Juru bicara Meta, Andy Stone, menjelaskan bahwa perusahaan telah menemukan dan memperbaiki bug yang memengaruhi visibilitas Stories dan postingan yang dibagikan ulang secara global. Pembaruan teknis ini, seperti yang Meta ungkapkan  pada 18 Oktober, secara signifikan memperbaiki jangkauan Stories.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
gibran mundur
Gibran Dituntut Mundur, Ketua MPR: Enggak Ngerti Saya
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Bongkar Alasan Ganti Nama Kontak NS, Tegaskan Tak Ada Perselingkuhan
Real Madrid
Heboh! Real Madrid Tuntut RFEF Ganti Wasit dan Boikot Final Copa del Rey
WhatsApp Image 2025-04-26 at 11.33
PLN Hadir di Perayaan Hari Jadi ke-364 Kabupaten Bandung: Dukung Kelistrikan dan Edukasi Masyarakat Lewat Booth Interaktif
Jakpro Ungkap Akselerasi Pekerjaan Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B Segera di Upayakan
Jakpro Ungkap Akselerasi Pekerjaan Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B Segera di Upayakan
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Patrice Evra
Dari Old Trafford ke Oktagon, Patrice Evra Siap Debut di MMA
Persib Bandung vs PSS Sleman
Prediksi Skor Persib Bandung vs PSS Sleman BRI Liga 1 2024/2025
Tiket Pertandingan Kontra PSS Sleman Sudah Habis, Marc Klok Sebut Persib Makin Lapar Kemenangan
Tiket Pertandingan Kontra PSS Sleman Sudah Habis, Marc Klok Sebut Persib Makin Lapar Kemenangan
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.