Kominfo: Generasi Milenial Harus Kuasai Literasi Digital

literasi
Generasi milenial harus mampu menguasai literasi digital yakni pengetahuan dan kecakapan untuk menggunakan media digital, alat-alat komunikasi, dan membuat informasi.(web)

Bagikan

MEDAN, TM.ID : Generasi milenial harus mampu menguasai literasi digital yakni pengetahuan dan kecakapan untuk menggunakan media digital, alat-alat komunikasi, dan membuat informasi.

Dengan begitu, Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Usman Kansong mengatakan generasi milenial dapat memanfaatkan media sosial (medsos) secara bijak dan tidak merugikan orang lain.

“Penggunaan medsos agar dilakukan secara cerdas, cermat, tepat dan mematuhi peraturan hukum dalam rangka membina komunikasi dan interaksi dalam kehidupan sehari-hari,” ucap Usman, pada Workshop Literasi Digital di gelar di Kampus USU Medan, Selasa (7/2/2023).

Kegiatan workshop tersebut dalam menyambut Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2023 dengan thema “Media Sosial dan Entrepreneurship Untuk Generasi Milenial”.

Upaya lain untuk mendukung literasi digital ini adalah penggunaan aplikasi yang tepat dan pemahaman secara mendalam mengenai informasi yang didapatkan tersebut. “Mengingat dampak mengenai penyebaran hoaks (berita bohong) dalam masyarakat sangat memprihatinkan,” ucapnya.

BACA JUGA: CIPS : Literasi Digital dan Keuangan Baiknya Dilakukan Secara Bersamaan

Dirjen IKP Kominfo menambahkan dalam literasi digital itu mencakup ada tiga kemampuan yakni berupa kompetensi pemanfaatan teknologi, memaknai dan memahami konten digital serta menilai kredibilitasnya, meneliti dan mengkomunikasikan dengan alat yang tepat.

Cara tersebut juga membuat seseorang dapat berpikir kritis, memecahkan masalah, berkomunikasi dengan lancar dan kesempatan berkolaborasi.

“Literasi tersebut bisa bermakna kemampuan manusia dalam membaca dan menulis, meskipun pengertiannya tak hanya sebatas pada kemampuan itu,” kata Dirjen IKP Kominfo.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva