Kevin Mendoza Takjub Melihat Atmosfer yang Dibangun Bobotoh

kevin mendoza bobotoh
Kiper Persib Bandung, Kevin Mendoza (Foto: RF/Teropongmedia.id).

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pemain baru Persib Bandung, Kevin Mendoza takjub melihat fanatisme bobotoh pada saat Persib vs PSM Makassar.

Kevin Mendoza langsung masuk ke dalam daftar susunan pemain di laga kontra PSM Makassar dalam lanjutan pekan ke-21 Liga 1 2023/2024.

Sayangnya Kevin Mendoza gagal jalani debutnya karena hanya memanaskan bangku cadangan.

Meski gagal mendapatkan pertandingan debutnya, kiper asal Filipina itu tetap senang karena bisa merasakan atmosfer sepak bola Indonesia.

BACA JUGA: Kevin Mendoza Beberkan Proses Kepindahannya ke Persib

Ia menambahkan atmosfer sepak bola Indonesia sangatlah luar biasa dan ia semakin tertantang untuk menunjukan kemampuan terbaiknya bersama Persib.

Ia juga takjub karena atmosfer yang dibangun suporter Persib menjadikan pertandingan berjalan semakin sengit.

Kevin bersyukur karena bisa memperkuat Persib yang merupakan tim besar dan selalu didukung oleh ribuan Bobotoh di setiap pertandingan kandang.

“Atmosfernya luar biasa, sangat bagus dan sungguh luar biasa melihatnya,” ujar pemain berdarah Denmark itu kepada awak media pada Kamis, 7 Desember 2023 di Stadion Sidolig, Kota Bandung.

Selain itu, Kevin juga senang karena kehadirannya mendapat sambutan hangat dari semua pihak. Tak hanya Bobotoh, para pemain Persib sangat menerima kehadirannya.

Dukungan tersebut membuat proses adaptasi Kevin berjalan lancar. Tentunya ia mengucapkan terima kasih atas dukungan tersebut karena akhirnya mampu melewati proses adaptasi dengan baik.

Positifnya respon Bobotoh dan rekan setimnya juga cukup membuatnya merasa nyaman tinggal di Bandung. Bahkan dengan tegas ia menyebutkan, Bandung layaknya rumah karena ia selalu dikelilingi orang-orang baik.

“Semua berjalan dengan baik, sedikit berbeda dengan KL dan ada fasilitas bagus di sini. Teman-temannya juga baik, mereka menerima saya dan saya merasa seperti di rumah.” tutupnya.

(RF/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Codeblu
Codeblu Dihujat, Sang Istri Bela Mati-matian
Kepala daerah Jokowi
Usai Retret, Rumah Jokowi Dibanjiri 'Sowan' Kepala Daerah
Riezky Kabah Nizar
Hina Profesi Guru, TikTokers Riezky Kabah Nizar Dilaporkan ke Polisi: Kabur ke Jakarta?
Chef Renatta
Chef Renatta Moeloek Ungkap Tantangan Review Makanan: Enggak Segampang Itu!
minum kopi saat puasa
Kapan Waktu Terbaik Minum Kopi Saat Puasa?
Berita Lainnya

1

Tok, Pemerintah Tetapkan 1 Ramadhan 1446 H Jatuh Besok 1 Maret

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Antisipasi Dampak PHK Sritex, Kemnaker Siapkan Langkah Ini

5

6 Tradisi di Indonesia dalam Menyambut Bulan Ramadhan
Headline
Farhan Apresiasi Mobil Maung MV3 Buatan PT Pindad
Farhan Apresiasi Mobil Maung MV3 Buatan PT Pindad
disertasi bahlil
DGB UI Temukan Pelanggaran, Menteri Bahlil Harus Ulang Disertasi!
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein
Bayern Munchen
Tekuk VfB Stuttgart, Bayern Munchen Makin Kokoh di Puncak Klasemen

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.