Keren! Spesial Imlek 2024, Steelseries Rilis Headset Arctis Nova 7 Dragon

Arctis Nova 7 Dragon
Ilustrasi (pinterest)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Steelseries, salah satu jenama perangkat peripheral gaming terkemuka, telah merilis headset edisi khusus untuk memeriahkan Tahun Baru Imlek. Headset tersebut diberi nama Steelseries Arctis Nova 7 Dragon.

Headset Steelseries Arctis Nova 7 Dragon hadir dengan desain yang menggambarkan semangat Tahun Naga Kayu 2024, mengutip dari Antara. Dengan warna merah khas Imlek dan ornamen naga yang indah, headset ini menawarkan tampilan yang menarik.

Pada salah satu sisi earcup headset, terdapat gambar naga berwarna emas dengan badan melingkar yang sedang duduk di atas awan. Di bawah gambar naga, terdapat tulisan dalam aksara China yang memiliki makna keberuntungan. Headband headset ini juga memiliki tekstur yang menyerupai sisik naga.

Selain desain yang menawan, Steelseries juga membekali dengan fitur-fitur yang mengesankan. Headset ini memiliki driver speaker High Fidelity yang memberikan suara yang jernih dan berkualitas tinggi.

Selain itu, dengan adanya Sonar Audio Software Suite, pengguna dapat menyesuaikan frekuensi suara dan melakukan kustomisasi audio sesuai preferensi mereka.

BACA JUGA : Astro A50 X, Headset Gaming dari Logitech G Harga Rp5 Jutaan

Headset ini juga memiliki fitur Simultaneous Audio yang memungkinkan pengguna mendengarkan dua stream audio secara bersamaan.

Fitur komunikasi pada headset ini juga sangat canggih, dengan adanya noise cancelling yang diperkuat oleh kecerdasan buatan dan mikrofon dua arah. Selain itu, Steelseries juga merancang headset ini agar mikrofon dapat menyatu dengan earcup saat tidak terpakai.

Dalam hal konektivitas, Steelseries Arctis Nova 7 Dragon dapat terhubung secara nirkabel melalui Bluetooth atau menggunakan kabel USB-C. Hal ini memudahkan pengguna dalam menghubungkan headset dengan perangkat lainnya.

Steelseries Arctis Nova 7 Dragon terjual dengan harga Rp3.800.000. Dengan desain yang menarik dan fitur-fitur yang impresif, headset ini merupakan pilihan yang tepat bagi para penggemar gaming yang ingin merayakan Tahun Baru Imlek dengan gaya.

 

 

(Hafidah/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
prabowo hapus utang umkm
Prabowo Bakal Hapus Utang UMKM, OJK: Sangat Mungkin Direalisasikan
KONI Jabar Beri Penghargaan Untuk STKIP Pasundan
KONI Jabar Beri Penghargaan Untuk STKIP Pasundan Usai Menyubang 43 Emas di PON Aceh - Sumatera Utara
Pemkot Bandung Ajak Masyarakat Hingga Pondok Pesantren untuk Memilah Sampah
Pemkot Bandung Ajak Masyarakat Hingga Pondok Pesantren untuk Memilah Sampah
Cek Fakta
Cek Fakta : Pesan Berantai Minta Matikan Ponsel Demi Hindari Radiasi Kosmik
PT Angkasa Pura II pastikan Operasional bandara Berjalan Normal
WNA Pemilik ITAP dan ITAS Bisa Autogate di Bandara
Berita Lainnya

1

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

2

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Pemkot Bandung Tekankan Pentingnya Pengelolaan Sampah dengan Skema Tata Kelola Pengolahan Sampah Terstruktur

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Online Disetop
Ditemukan Bakteri, BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Disetop!