Kepepet, DLH Kota Bandung Ajukan Dana BTT Buat Tangani Darurat Sampah

sampah kota bandung
Kepala DLH Kota Bandung Dudy Prayudi (Foto: Rizky Iman/Teropongmedia)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bandung mengajukan izin penggunaan belanja tak terduga atau BTT pada anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) 2023 untuk menangani persoalan sampah.

Kepala DLH Kota Bandung Dudy Prayudi mengatakan, anggaran BTT tersebut telah diajukan kepada Pelaksana harian (Plh) Wali Kota Bandung Ema Sumarna untuk segera dibahas dengan DPRD Kota Bandung.

Dudy menegaskan bahwa BTT tersebut amat sangat dibutuhkan dalam kondisi darurat sampah saat ini.

“Kita sudah mengajukan BTT untuk persoalan darurat sampah saat ini. Besarannya sekitar Rp 8 miliar. Beberapa diantaranya kita akan gunakan untuk pengadaan loader, dan mesin gibrig,” kata Dudy Prayudi, di Bandung, Kamis (14/9/2023).

BACA JUGA: Kuota Pengiriman Sampah Kota Bandung ke TPA Sarimukti Bertambah

Ia juga menjelaskan bahwa DLH Kota Bandung akan membeli sebanyak 10 mesin gibrig mini sebagai alat pencacah yang akan ditempatkan di beberapa lokasi tempat pembuangan sementara (TPS), dan dua alat berat sebagai penunjang.

“Kita akan membeli 10 mesin pencacah sampah atau mesin gibrig mini,” katanya.

Selain itu, pihaknya juga akan membeli dua unit loader karena sekarang ini hanya ada tiga alat berat.

“Dan dua di antaranya sudah tua dan rusak, jadi yang berfungsi hanya satu loader,” terangnya.

BACA JUGA: Pemadaman Lumpur Jadi Opsi Padamkan Kebakaran TPA Sampah Sarimukti

Persoalan sampah saat ini di Kota Bandung sedikit mengalami peningkatan. Tambah Dudy Pihaknya mendapat tambahan kuota ritase sebanyak 160.

Sehingga TPS-TPS overload mulai bergeser ke tempat pembuangan akhir (TPA) Sarimukti.

 

(Rizky Iman/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
perusahaan diana potong gaji karyawan karena sholat jumat-2
MPR Desak Usut Tuntas Kasus Potong Gaji Karyawan Karena Salat Jumat
gibran mundur
Gibran Didesak Mundur, PSI Pasang Badan!
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
penyebab kolaps
Dialami Ricky Siahaan Sebelum Manggung, Apa Penyebab Kolaps?
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.