Kemenag: Akibat Judi online, Angka Pernikahan Menurun

Judi online membuat pernikahan menurun
Judi online membuat pernikahan menurun. (istockphoto)

Bagikan

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Persoalan ekonomi yang disebabkan judi online, membuat tingkat angka pernikahan di masyarakat setiap tahunnya menurun drastis. Hal ini, membuat kemenag RI geram, karena judi online yang terus menerus menggerus masyarakat menengah kebawah.

“Diketahui masyarakat dalam tiga tahun terakhir ini, angka perkawinan terus menurun. Biasanya per tahun mencapai angka 2 juta peristiwa nikah, namun tahun 2023 ini turun 25 persen, hanya 1,5 juta peristiwa nikah,” kata Kepala Subdirektorat Bina Kepenghuluan Kementerian Agama (Kemenag), Anwar Saadi dalam keterangan persnya, Minggu (23/6/2024).

Ia mengaatakan, sekarang masyarakat cenderung menunda pernikahan, karena situasi ekonomi yang membuat mereka khawatir untuk memulai kehidupan berumah tangga.

“Karenanya, kami meminta kepada seluruh penghulu hingga penyuluh untuk mengampanyekan dan memberikan bimbingan penguatan keluarga, serta perilaku yang bisa merugikan keluarga, seperti judi online ini,” kata Anwar.

Anwar mengungkapkan istilah judi tidak memiliki konotasi positif. Meskipun menjanjikan kemenangan, yang terjadi justru adalah kekalahan, kemiskinan, perilaku konsumtif, dan menjadi salah satu alasan orang mencoba keberuntungan melalui berjudi.

“Bukan tanpa dasar, dari data konsultasi Badan Penasihatan Pembinaan dan Pelestarian Perkawinan (BP4) serta KUA, banyak istri yang mengadukan suaminya terlibat judi online. Akibatnya, tidak sedikit istri harus menanggung akibat perbuatan suaminya tersebut, hingga berhutang bahkan menggunakan jasa pinjaman online untuk menutupi kekurangan biaya sehari-hari,” ujarnya.

Menurutnya, selain penghulu materi pembekalan bimbingan perkawinan pada calon pengantin, juga harus menjadi panduan bagi jemaah yang menjadi binaan Penyuluh Agama Islam di seluruh Indonesia.

Anwar mengungkapkan langkah ini adalah wujud dukungan terhadap Satgas Judi Online yang dibentuk pemerintah untuk mengatasi masalah darurat judi online.

BACA JUGA: 2,3 Juta Orang Indonesia Main Judi Online, Kabareskrim: Kalo Ditangkap Penjara Penuh

Ia menjelaskan bahwa peningkatan jumlah judi online telah menyebabkan kerusakan di berbagai aspek kehidupan, tidak hanya melanggar hukum pidana, tetapi juga dapat menyebabkan depresi, tindakan bunuh diri, kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), dan bahkan perceraian.

 

(Virdiya/Budis)

Berita Terkait
Berita Terkini
Kadis Dilingkup Pemkot Tidore Kepulauan Diduga Tidak Netral
Kadis Dilingkup Pemkot Tidore Kepulauan Diduga Tidak Netral
karyawan PT Tekindo Energi
Berakhir Damai, Security dan Karyawan Tekindo Energi Saling Memaafkan
Profil Abdul Gani Fatah, DPRD Kabupaten Jayapura Papua
Profil Abdul Gani Fatah, Putra Tidore Kepulauan yang Dilantik Jadi Anggota DPRD Kabupaten Jayapura 2024
Job Fair Halmahera Tengah
SMK Negeri 2 Halmahera Tengah Gelar Job Fair, Didukung Tekindo Energi dan GMG
WhatsApp Image 2024-10-21 at 12.13
Pilwalkot Tidore Kepulauan 2024: Tegang di Kandang Banteng
Benny Laos Tewas
Speed Boat Meledak, Calon Gubernur Malut Benny Laos Meninggal Dunia
WhatsApp Image 2024-10-11 at 20.33
Bangun Bandara di Oba Bukan Janji Kosong, Syamsul Rizal: Pemimpin Harus Punya Cita-Cita
IMG-20241004-WA0042
Tim Hukum SAMADA Minta Media Massa Berimbang dan Terapkan Kode Etik Jurnalistik
Screenshot_20240930_223530_WhatsApp
Pejuang AMAN di Rum Kota Tidore Kepulauan Alihkan Dukungan ke SAMADA
Pasangan SAMADA kampanye pasar Sarimalaha Kota Tidore
Disambut Hangat Masyarakat, Pasangan SAMADA Kunjungi Pasar Sarimalaha Kota Tidore

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
surat Suara tertukar, Pilkada 2024
Ribuan Surat Suara Pilkada 2024 Bogor Jabar dengan Serang Banten, Tertukar!
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
TeropongMedia_Logo Teropong Malut-12

Teropong Media Maluku Utara
Jl. Melati, RT. 015/ RW. 004, Kelurahan Tanah Tinggi, Kec. Ternate Selatan. Kota Ternate Maluku Utara 97715

Teropongmedia - Maluku Utara ©2024. All Right Reserved