Kembali Bermain, Jordi Amat Suntikan Positif Bagi Timnas Indonesia Hadapi Vietnam

(Foto: web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Bek tengah Timnas Indonesia Jordi Amat dipastikan bisa tampil dalam pertandingan kontra Vietnam dalam leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (6/1/2023).

“Dengan pengalamannya yang banyak, Jordi akan memimpin tim dengan baik agar Indonesia bisa menang,” ujar Shin dalam jumpa pers di SUGBK, Kamis (6/1/2023).

Jordi absen saat Indonesia mengalahkan Filipina 2-1 dalam laga pemungkas Grup A di Manila, Senin (2/1/2023) kemarin, karena menjalani hukuman akumulasi kartu kuning.

Ketiadaan pemain naturalisasi dari Spanyol itu cukup terasa. Selain karena kedewasaan mentalnya, Jordi juga memiliki kemampuan distribusi bola yang bagus.

Berdasarkan pencatat statistik lapangbola.com, pada dua pertandingan yang diikutinya di Piala AFF 2022 yakni versus Kamboja dan Brunei Darussalam, Jordi rata-rata melepaskan 77,5 umpan dengan akurasi 93 persen.

Dia juga menciptakan rata-rata dua peluang, tiga tekel dan tiga halauan perpertandingan.

“Jordi pemain yang sangat bagus dan saya percaya kepadanya,” tutur Shin.

BACA JUGA: Usai Tekuk Filipina 2-1, Indonesia Melaju ke Semifinal Piala AFF 2022

Kembalinya Jordi jelas akan memperbesar optimisme Shin untuk membukukan kemenangan pertamanya atas Vietnam sejak ditangani sesama pelatih asal Korea Selatan, Park Hang-seo.

Indonesia dibayangi catatan nirmenang kontra Vietnam, yakni dua kali kalah dan dua kali imbang, dalam empat pertemuan terakhir, meskipun secara keluruhan sejak 1991 Garuda membukukan delapan kemenangan atau satu kali lebih banyak dibanding Bintang Emas dalam 25 pertemuan.

Leg pertama semifinal dijadwalkan berlangsung mulai pukul 16.30 WIB, Jumat (6/1/2023)), sebelum Indonesia bergantian menyambangi Vietnam tiga hari kemudian untuk leg kedua.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
bank bjb ASRRAT 2024
bank bjb Raih Platinum Rank di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2024
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
surat Suara tertukar, Pilkada 2024
Ribuan Surat Suara Pilkada 2024 Bogor Jabar dengan Serang Banten, Tertukar!
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
BMKG: Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru