Keluarga Atta Halilintar Telat Hadiri Acara Tedak Siten Azura, Ekspresi Aurel Jadi Sorotan

Keluarga Atta Telat Hadiri Acara Tedak Siten
(Instagram/@attahalilintar)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Kehadiran keluarga YouTuber Atta Halilintar, telat hadiri acara tedak siten anak keduanya, Azura Humaira Nur Atta, sempat menjadi sorotan.

Meski mereka tiba di acara tedak siten tersebut dengan keterlambatan, raut wajah Aurel Hermansyah, istri Atta Halilintar, saat mertua dan adik-adik iparnya belum hadir tetap menjadi perhatian publik.

Pembawa acara menjelaskan bahwa acara tedak siten Azura akan mulai dengan sungkeman kepada orangtua masing-masing. Namun, kebingungan muncul ketika Geni Faruk dan Halilintar Anofial Asmid belum tiba di tempat acara.

“Acara akan dibuka dengan sungkem kepada ayahanda ibunda tercinta, yaitu kepada Pipi, Bunda, Mimi dan bapak Raul Lemos dan di sini belum hadir ya dari keluargaa bapak Halilintar, gimana?” kata pembawa acara mengutip dari YouTube AH Selasa (9/7/2024).

Meskipun demikian, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar memilih untuk tetap melanjutkan acara sesuai jadwal tanpa menunggu kedua orangtuanya tiba.

Ketika Aurel Hermansyah membenarkan bahwa kedua mertuanya belum hadir, ia terlihat bingung dan menanyakan pendapat Atta Halilintar.

“Iya gimana bang Atta?” tanya Aurel.

Atta Halilintar kemudian memutuskan untuk melanjutkan acara tanpa menunggu kedatangan orangtuanya.

“Nggak papa,” ujar Atta Halilintar.

BACA JUGA : Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Rayakan Anniversary ke-3 di Dubai

Pembawa acara kemudian mengarahkan pasangan artis tersebut beserta kedua anak perempuannya untuk sungkem dengan orangtuanya dan melanjutkan acara tanpa menunda lebih lama.

Meskipun sempat keluarga Atta Halilintar telat hadiri acara tedak siten Azura,namun acara tersebut tetap berjalan lancar hingga selesai.

 

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pemerintah Dorong Koperasi Tani Berkolaborasi dengan Kopdes Merah Putih
Pemerintah Dorong Koperasi Tani Berkolaborasi dengan Kopdes Merah Putih
pemutihan BI Checking-3
Cara Cek BI Checking Online Lewat Hp, Anti Ribet!
Situ Rawajejeg di Kabupaten Bogor Tercemar Limbah Akibatkan Ikan Mati
Situ Rawajejeg di Kabupaten Bogor Tercemar Limbah, Ikan Mati
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Aksi bela palestina-1
Puluhan Ribu Warga Jabar Gelar Aksi Bela Palestina di Bandung
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas
marc marquez
Pindah ke Ducati, Marc Marquez Ungkap Rahasia Besar di Honda

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.