Kakek Presiden Prabowo Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional

Raden Margono Djojohadikusumo
(X @BNI)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Raden Margono Djojohadikusumo diusulkan untuk ditetapkan jadi pahlawan nasional. Kakek Presiden Prabowo Subianto itu dinilai berjasa bagi bangsa Indonesia dalam bidang ekonomi dan pembangunan lembaga keuangan negara.

Usulan tersebut diutarakan oleh Pemerintah Kabupaten Banyumas kemudian disampaikan kepada pemerintah pusat melalui Menteri Sosial Saifullah Yusuf.

Pj Bupati Banyumas, Iwannudin Iskandar, menyebut bahwa R. Margono merupakan tokoh asal Banyumas yang memiliki banyak kontribusi bagi Indonesia. Ia dikenal sebagai pendiri Bank Negara Indonesia (BNI).

Selain itu juga aktif dalam pergerakan kemerdekaan dan pernah menjabat sebagai Ketua Dewan Pertimbangan Agung Republik Indonesia.

“Kami memiliki tanggung jawab untuk mengangkat tokoh-tokoh yang berjasa bagi bangsa, terutama yang berasal dari Banyumas. R. Margono adalah sosok yang layak diberikan gelar Pahlawan Nasional atas dedikasinya dalam membangun ekonomi negara dan berkontribusi dalam pemerintahan,” ujar Iwan dalam keterangan resmi Kemensos, dikutip Minggu (2/2/2025).

Menanggapi usulan tersebut, Menteri Sosial RI Saifullah Yusuf (Gus Ipul) menyampaikan kalau pihaknya akan melakukan kajian lebih lanjut mengenai hal tersebut. Selanjutnya, usulan akan disampaikan kepada Presiden Prabowo untuk dapat persetujuan.

“Usulan ini tidak hanya datang dari pemerintah daerah, tetapi juga merupakan aspirasi masyarakat, bahkan yang pertama itu juga ada warga Jawa Timur yang mengusulkan. Banyak pihak yang ingin melihat R. Margono mendapat pengakuan atas jasanya. Pemerintah akan memastikan proses ini berjalan sesuai dengan mekanisme yang ada,” ujar Gus Ipul.

Ia menambahkan bahwa proses pengusulan gelar Pahlawan Nasional akan melalui tahapan verifikasi yang ketat, termasuk pengumpulan dokumen sejarah, wawancara dengan pihak terkait, serta peninjauan kontribusi nyata yang telah diberikan oleh R. Margono kepada bangsa dan negara.

“Penganugerahan gelar Pahlawan Nasional bukan hanya soal penghormatan, tetapi juga bagian dari pendidikan sejarah bagi bangsa. Kami akan memastikan bahwa jasa-jasa beliau mendapatkan pengakuan yang layak,” katanya.

BACA JUGA: Syamsul Rizal Desak Pemerintah Tetapkan A.M. Sangadji Sebagai Pahlawan Nasional

Dengan adanya usulan tersebut diharapkan generasi muda dapat lebih mengenal dan menghargai peran R. Margono Djojohadikusumo dalam membangun fondasi ekonomi dan pemerintahan Indonesia.

Jika disetujui, gelar Pahlawan Nasional akan diberikan secara resmi oleh Presiden Republik Indonesia dalam peringatan Hari Pahlawan nanti.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 26 April 2025
Lewis Hamilton Kembali Jalani Sesi Latihan
Pindah ke Ferrari, Lewis Hamilton Ungkap Proses Adaptasi yang Tidak Mudah
Badosa-QF
Alami Cedera, Paula Badosa Terpaksa Mundur dari Madrid Open 2025
Perempat Final Denmark Open 2024
Piala Sudirman 2025: Saatnya Generasi Muda Unjuk Gigi, Indonesia Siap Ukir Sejarah di Xiamen
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.