Kader Daerah Harap Yandri Susanto Duduki Jabatan Menteri

Waketum PAN Yandri Susanto
PAN. (Instagram/amanatnasional)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) DPR RI, Saleh Partaonan Daulay, mengatakan kader partai di daerah berharap agar Wakil Ketua Umum (Waketum) PAN, Yandri Susanto, dapat menduduki jabatan menteri dalam kabinet pemerintahan untuk lima tahun mendatang.

“Ternyata kader-kader dari daerah memiliki perhatian dan harapan besar. Mereka ingin agar Prabowo berhasil dengan dukungan salah seorang kader terbaiknya, yaitu Yandri. Tentu semua nanti dikembalikan kepada Prabowo sebagai calon presiden terpilih,” kata Saleh dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Kamis.

Saleh menerangkan, bahwa aspirasi tersebut disuarakan oleh kader-kader PAN di berbagai daerah yang akan menghadiri bimbingan teknis (bimtek) dan rapat koordinasi nasional (rakornas) pilkada pada hari Kamis ini.

Pemilihan Yandri sebagai calon menteri dalam kabinet Prabowo-Gibran diyakini karena dianggap sebagai salah satu kader PAN yang membangun basis dukungan dari tingkat bawah.

Ia mengakui bahwa ia telah mengenal Yandri dalam waktu yang cukup lama, sehingga wajar jika diharapkan sebagai calon menteri.

“Saya tahu banyak karya Yandri yang cukup berhasil, tidak hanya di PAN, tetapi juga di luar partai. Dia pekerja keras, ulet, tangguh, pantang menyerah, bersahabat, ramah, dan memiliki jaringan yang cukup luas,” ujarnya.

Di samping itu, Yandri sering dipercayakan untuk menjalankan tugas-tugas yang krusial dan strategis. Contohnya, dia dipilih sebagai Ketua Komite Pemenangan Pemilu Nasional (KPPN) PAN dan juga menjabat sebagai Komandan Charlie (Penggalangan) dalam Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran.

Dia juga menyatakan bahwa Yandri secara konsisten terlibat dalam setiap agenda partai sehingga tidak mengherankan jika ia memiliki hubungan yang baik dengan semua pengurus PAN di seluruh Indonesia.

“Yandri mudah mengenal kader dan memiliki ingatan yang kuat. Tidak hanya namanya, asal daerah dan kampungnya pun diingat. Wajar kalau seluruh pengurus di daerah senang pada Yandri,” katanya.

Itulah sebabnya, ia menganggap sebagai hal yang wajar bahwa dalam acara Rakornas PAN, terdapat kader-kader dari berbagai daerah yang berharap agar Yandri dapat menjadi salah satu menteri dalam kabinet Prabowo-Gibran yang akan datang.

BACA JUGA: 3 Alasan Kuat Uya Kuya Gabung ke Partai PAN: Bukan karena Uang?

Menurutnya, para kader PAN percaya bahwa Yandri memiliki kapasitas untuk meraih prestasi di dalam kabinet berdasarkan pengalaman, rekam jejak, dan karier politiknya, yang diyakini akan sangat membantu dalam menjalankan tugas-tugas Prabowo-Gibran.

“Di parlemen juga begitu. Yandri pernah menjadi pimpinan pansus, sekretaris fraksi, Ketua Komisi VIII DPR RI, dan bahkan sekarang Wakil Ketua MPR RI. Kalau dari sisi pengalaman, sudah sangat baik dan matang,” tegasnya.

 

(Vini/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Stabilkan Harga Ayam dan Telur, Kementan Siapkan Strategi Ini
Stabilkan Harga Ayam dan Telur, Kementan Siapkan Strategi Ini
gibran mundur
Gibran Dituntut Mundur, Ketua MPR: Enggak Ngerti Saya
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Bongkar Alasan Ganti Nama Kontak NS, Tegaskan Tak Ada Perselingkuhan
Real Madrid
Heboh! Real Madrid Tuntut RFEF Ganti Wasit dan Boikot Final Copa del Rey
WhatsApp Image 2025-04-26 at 11.33
PLN Hadir di Perayaan Hari Jadi ke-364 Kabupaten Bandung: Dukung Kelistrikan dan Edukasi Masyarakat Lewat Booth Interaktif
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Patrice Evra
Dari Old Trafford ke Oktagon, Patrice Evra Siap Debut di MMA
Persib Bandung vs PSS Sleman
Prediksi Skor Persib Bandung vs PSS Sleman BRI Liga 1 2024/2025
Tiket Pertandingan Kontra PSS Sleman Sudah Habis, Marc Klok Sebut Persib Makin Lapar Kemenangan
Tiket Pertandingan Kontra PSS Sleman Sudah Habis, Marc Klok Sebut Persib Makin Lapar Kemenangan
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.