Jomah Ballah: 2 Hal yang Wajib Diwaspadai Tim Indonesia U23 Kala Hadapi Guinea

Indonesia Vs Guinea
Timnas Indonesia U23 vs Guinea (Eki/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Anthony Jomah Ballah, mantan pemain Timnas Liberia (Afrika) yang telah melanglangbuana di kompetisi Liga Indonesia, memprediksi peluang Timnas Indonesia U23 vs Guinea di babak play-off Olimpiade Paris 2024.

Anthony Jomah Ballah adalah mantan pemain Timnas Liberia, Afrika, yang telah melanglangbuana di liga utama Indonesia sejak 1998 hingga 2012. Liberia adalah negara di Afrika Barat yang berbatasan dengan Sierra Leone, Guinea, dan Pantai Gading.

Ballah yang merupakan pemain berposisi gelandang ini telah membantu kemenangan Arema Malang Juara 1 Piala Indonesia pada 2006 dan PSIS Semarang Juara 3 Liga Indonesia 2026.

Sebagai pemain asal Benua Afrika yang punya persamaan karakter dengan para pemain Guinea, Ballah memprediksi peluang Indonesia U23 vs Guinea 50:50 atau masing-masing tim mempunyai peluang yang sama.

BACA JUGA: Alfeandra Dewangga Gabung, Siap Bentengi Play-off Indonesia U23 Hadapi Guinea

Ballah menegaskan, pemain Indonesia harus berhati-hati dalam menghadapi skuad Guinea. Namun tim Indonesia juga punya satu kelebihan saat ini.

Ada beberapa alasan yang disampaikan Ballah terkait kelebihan masing-masing tim. Menurutnya, pemain dari daratan Afrika umumnya mempunyai fisik yang prima dengan determinasi permainan yang tinggi.

“Dulu saya main di liga, kita mau all out (total), kita mau fight, dan kalau masuk di skill individu tim Indonesia harus hati-hati,” ungkap Ballah, dikutip dari kanal YouTube Tommy Desky.

Dengan begitu, Indonesia U23 harus berhati-hati saat berdule dengan para pemain Guinea. Namun, meskipun pemain-pemain Afrika umumnya berfisik prima dengan determinasi permainan yang tinggi, tetapi para pemain Indonesia U23 juga saat ini punya nilai plus.

Disebutkan, Indonesia U23 baru saja usai menjalani laga yang ekstra ketat di turnamen Piala Asia U23 2024. Setidaknya semanagt bertanding tim Indonesia masih melekat.

“Saya juga mau katakan kenapa Indonesis punya kelebihan sehingga bagi saya kemungkinannya 50:50, karena Indonesia juga baru saja main di turnamen Piala Asia,” kata Ballah.

Ballah mencontohkan fisik dan juga stamina para pemain Indonesia tampak prima ketika melawan Korea Selatan sampai pertandingan tuntas di babak adu penalti.

Kuncinya,tegas dia, para pemain yag sudah lama bermain di Indonesia, harus siap mengimbangi gaya khas permainan orang-orang Afrika.

Timnas Indonesia U23 akan menghadapi Timnas Guinea U23 asal Afrika pada laga play-off Olimpiade Paris 2024 pada Kamis (9/5) waktu setempat, di Paris, Prancis.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tengah menyiapkan segenap kekuatan anak asuhnya untuk memenangkan tiket ke Olimpiade Paris.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
bank bjb ASRRAT 2024
bank bjb Raih Platinum Rank di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2024
Klasemen PSBS Biak
Debutan Liga 1 Masuk 10 Besar Klasemen, PSBS Jadi Ancaman Tim Papan Atas
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
surat Suara tertukar, Pilkada 2024
Ribuan Surat Suara Pilkada 2024 Bogor Jabar dengan Serang Banten, Tertukar!
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
BMKG: Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju, ABK Indonesia Belum Ditemukan