Jessica Rinrada Unggah Momen Pulang Jumatan dengan Sang Ayah

Jessica Rinrada Sholat Jumat
Jessica Rinrada Sholat Jumat (foto;dok. isntagram @princessjessicaofficiall)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Jessica Rinrada, seorang transgender cantik yang terkenal dengan nama Jeje, hari ini, Jumat (12/1/2024), membagikan foto pulang jumatan bersama sang ayah.

Beberapa waktu lalu, Jessica Rinrada menjadi viral di media sosial karena melakukan umrah dengan mengenakan pakaian ihram laki-laki meskipun memiliki penampilan fisik seperti perempuan.

Dalam unggahannya, Bagas Rahmatya, nama asli Jessica Rinrada, terlihat mengenakan gamis khusus untuk pria dan peci putih.

Jessica Rinrada juga meletakkan kain sorban di bahunya untuk menutupi bagian dada. Rambut panjangnya sengaja ia ikat ke belakang.

Di tangan kirinya, Jessica Rinrada membawa sajadah hijau untuk jumatan bersama sang ayah.

Transgender berusia 25 tahun itu terlihat baru keluar dari masjid setelah menunaikan sholat Jumat.

“Doa yang selalu aku panjatkan ketika hari Jumat, yang utama minta papa dipanjangkan umur ya Allah supaya aku bisa sholat Jumat terus bareng papa,” tulis Jeje mengutip di  instagram pribadinya @princessjessicaofficiall pada Sabtu (13/1/2024). 

BACA JUGA : Ivan Gunawan Dukung Prabowo Subianto? Igun Sebut Duo Gemoy

Kehadiran Jessica Rinrada yang tetap melaksanakan ibadah wajib tersebut membuat netizen terharu. Namun, ada juga yang menganggapnya tampan dengan penampilannya yang demikian.

“Apa pun wujud mu di dunia tetaplah ibadah jgn tinggalkan,” tulus netizen. 

“Kalau kata syekh Ali Jaber. Apapun yg terjadi meskipun kau pendosa besar skalipun sholat yg utama,” tulis netizen lain. 

“jujur tapi kalau lagi kya gini aura gantengnya memancar,” timpal netizen lain. 

Sebelumnya, Jessica Rinrada mengungkapkan keinginannya untuk kembali kepada jati dirinya sebagai seorang laki-laki setelah pulang dari umrah.

Namun, sejak lama memang Jessica Rinrada atau Jeje suka melakukan sholat Jumat.

 

(Hafidah/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Windy 'Idol'
Windy 'Idol' Menangis di KPK: Saya Pengen Punya Masa Depan
Suar Mahasiswa Awards
Roadshow Perdana Suar Mahasiswa Awards 2025 Disambut Antusias di UHS
KECURANGAN UTBK SNBT 2025-1
Peserta UTBK SNBT Ketahuan Pasang Kamera di Behel Gigi Sampai Kuku, Panitia SNPMB Buka Suara
KECURANGAN UTBK SNBT 2025
2 Hari UTBK-SNBT 2025, Panitia SNPMB Temukan 14 Kecurangan
KPU PSU
KPU Beri Pesan Khusus untuk Calon yang Kalah pada PSU!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.